SAMARINDA - Usai memimpin peringatan Hari Kesaktian Pancasila Kamis kemarin, Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak menegaskan kesejahteraan harus terus diupayakan bagi seluruh rakyat. Rakyat yang sejahtera diyakini Gubernur Awang Faroek sekaligus akan menangkal masuknya paham-paham komunis di Tanah Air.
"Komunis itu bisa tumbuh subur di masyarakat, apabila masyarakat tidak sejahtera. Komunis akan tumbuh subur tidak jauh dari kemiskinan," kata Awang Faroek Ishak di Kantor Gubernur Kaltim, Kamis (1/10).
Gubernur menegaskan, sejarah telah membuktikan hal ini. Karena itu, saat ini Pemprov Kaltim terus berupaya membangun daerah dengan baik, mulai dari peningkatan sumber daya manusia (SDM) dan infrastruktur.
Mengantisipasi kondisi ini, apalagi dengan semangat Kesaktian Pancasila, maka diharapkan seluruh masyarakat khususnya aparatur Pemprov Kaltim untuk terus semangat bekerja, sesuai motto Presiden Joko Widodo, " Ayo Kerja".
"Membangun kesejahteraan rakyat itulah yang kami lakukan selama ini, khususnya selama periode saya memimpin," jelasnya.
Semangat kerja keras dan terobosan dimaksudkan untuk mempercepat pembangunan. Contohnya, pembangunan infrastruktur jalan, bandara, pelabuhan hingga rel kereta api serta pembangkit listrik. Pemprov pun berupaya keras untuk mendatangkan investor agar menanamkan modalnya ke Kaltim hingga ekonomi tumbuh pesat dan kesejahteraan rakyat meningkat.
Awang yakin apabila pembangunan semakin baik, maka kesejahteraan rakyat juga semakin meningkat. Karena, semua akses, terutama transportasi masyarakat terkoneksi.
"Jadi, apabila Negara kita tingkat kesejahteraan rakyat semakin baik, maka paham komunis tidak akan tumbuh. Karena itu, kita harus kerja keras," tegas Awang. (jay/sul/humasprov)
//Foto: Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak diwawancarai wartawan usai upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila. (fajar/humasprov kaltim).
11 Mei 2021 Jam 09:14:19
Pendidikan
10 November 2014 Jam 00:00:00
Pendidikan
15 Maret 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
17 Juli 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
04 April 2019 Jam 09:33:53
Pendidikan
08 November 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
31 Januari 2023 Jam 22:28:31
Sumber Daya Manusia
30 Januari 2023 Jam 22:26:01
Informasi dan Komunikasi
30 Januari 2023 Jam 22:23:44
Info Reformasi Birokrasi
30 Januari 2023 Jam 22:17:36
Wakil Gubernur Kaltim
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
20 November 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
01 Agustus 2019 Jam 21:55:52
Kegiatan Pemerintah
09 Agustus 2014 Jam 00:00:00
Ekonomi dan Pendapatan Daerah
08 Oktober 2018 Jam 17:36:01
Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
03 Mei 2016 Jam 00:00:00
Pendidikan