Kalimantan Timur
420 Pegolf Perebutkan Piala Bergilir Gubernur Kaltim

Foto Adi Suseno / Biro Administrasi Pimpinan Prov. Kaltim

SAMARINDA-Sebanyak 420 peserta dari berbagai provinsi se-Indonesia mengikuti Turnamen Golf Piala Gubernur Kalimantan Timur Tahun 2023 di Lapangan Golf Tanah Merah Kecamatan Samarinda Utara, Kota Samarinda pada 11-12 Maret 2023.

 

Mewakili Gubernur Kaltim, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perumahan Rakyat (PUPR dan Pera) Aji Muhammad Fitra Firnanda, selaku ketua panitia pelaksana mengatakan Turnamen Golf Piala Gubernur Kaltim 2023 ini digelar masih dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Provinsi Kalimantan Timur. 

 

“Yang mendaftar jumlahnya 520 peserta, tapi yang ikut bertanding sekitar 420 peserta dari berbagai provinsi se-Indonesia,” jelas Aji Muhammad Fitra Firnanda. 

 

Para peserta bertanding dalam beberapa kategori, yaitu kategori amatir, senior flight, special flight, flight A, B dan C, serta ladies. Peserta tersebut berasal dari Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jambi, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara.

 

“Selama dua hari pada 11-12 Maret 2023 ini mereka berkompetisi memperebutkan piala bergilir Gubernur Kaltim, piala tetap dan piala per kategori serta uang pembinaan,” ungkap Nanda, sapaan akrabnya. 

 

“Selamat bertanding dan tetap junjung tinggi sportivitas,” pungkas Nanda. (her/sul/ky/adpimprov kaltim)

Berita Terkait
Government Public Relation