Gema takbir berkumandang, sejak Jumat pagi (31/7/2020). Umat muslim bergembira merayakan Idul Adha 1441 H, meski dalam suasana pandemi yang masih mengancam.
Masjid-masjid yang menggelar ibadah salat Idul Adha bersiaga dengan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19.
"Dari pantauan kami, semua masjid menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Kesadaran masyarakat juga cukup tinggi untuk secara bersama mencegah penularan Covid-19," kata Kepala BPBD Kaltim Yudha Pranoto, Sabtu (1/8/2020).
Protokol kesehatan di area pelaksanaan salat Idul Adha dimaksud meliputi penyediaan media cuci tangan, sanitizer di pintu masuk dan sekitar masjid. Penggunaan masker para jamaah, menjaga jarak aman dan tidak ada salam-salaman di akhir rangkaian salat Idul Adha.
"Kami sangat bersyukur semua berjalan lancar dan protokol kesehatan juga dipatuhi," tambah Yudha.
Demikian pula saat pemotongan dan pembagian daging kurban. Di semua lokasi penyembelihan, panitia sudah mengatur dengan baik sehingga tidak ada tumpukan warga yang berkerumun atau berdesakan untuk mendapatkan daging kurban.
Pada saat yang sama, para petugas BPBD di semua daerah pun terus melakukan monitoring dan pendataan kegiatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, selama perayaan Idul Adha.
Sabtu hari ini, penyembelihan hewan kurban juga masih akan dilakukan. Termasuk hewan kurban dari keluarga besar Gubernur Kaltim H Isran Noor dan Wakil Gubernur H Hadi Mulyadi.
"Mudah-mudahan semua berjalan lancar dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan. Dan semoga Covid-19 segera berlalu," tutup Yudha. (sul/humasprov kaltim)
25 Maret 2016 Jam 00:00:00
Penanggulangan Bencana
11 Oktober 2022 Jam 07:11:46
Penanggulangan Bencana
05 Mei 2020 Jam 10:44:07
Penanggulangan Bencana
14 Juli 2020 Jam 22:31:19
Penanggulangan Bencana
29 Januari 2019 Jam 19:40:45
Penanggulangan Bencana
27 November 2013 Jam 00:00:00
Penanggulangan Bencana
08 Desember 2023 Jam 18:56:58
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 18:03:53
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 14:07:24
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 11:20:15
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 11:18:01
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
06 Juni 2022 Jam 19:30:28
Informasi dan Komunikasi
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
29 Juli 2016 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
16 April 2018 Jam 21:09:48
Lingkungan Hidup
23 Januari 2020 Jam 08:45:23
Kerjasama Pemerintahan
21 November 2019 Jam 23:08:03
Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
27 Maret 2018 Jam 19:26:06
Korpri