SAMARINDA - Hampir dua tahun lamanya Setda Provinsi Kaltim tidak melaksanakan apel pagi akibat pandemi Covid-19. Senin 17 Januari 2022, apel perdana kembali digelar, dengan komandan upacara Kepala Biro Administrasi Pemerintahan Setda Provinsi Kaltim Muhammad Syafranuddin dan inspektur upacara Sekda Provinsi Kaltim HM Sa’bani, serta diikuti seluruh pejabat eselon II dan III serta staf di lingkup Kantor Gubernur Kaltim.
Dalam amanatnya HM Sa’bani mengajak seluruh pegawai di lingkup Setda Provinsi Kaltim untuk tetap disiplin dan melaksanakan protokol kesehatan dalam rangka mencegah penularan Covid-19.
“Kemarin peta Provinsi Kaltim tinggal satu menyisakan warna hijau yaitu Kabupaten Mahakam Ulu, 9 kabupaten lainnya sudah kembali berwarna kuning. Oleh karena itu kita semua perlu waspada, dan tetap fokus melaksanakan prokes dalam berbagai kegiatan untuk mencegah penularan Covid-19, sehingga kita bisa menjadi contoh di masyarakat agar juga bisa melakukan penerapan prokes dalam berbagai kegiatan interaksi,” papar Sa’bani.
Selain meminta tetap melaksanakan prokes Covid-19, Sa’bani juga mengingatkan seluruh pegawai di lingkup Setda Provinsi Kaltim untuk tetap menjaga integritasnya, tetap menjaga disiplin dan terus meningkatkan kinerjanya.
“Jangan sampai tergoda, terjebak dan melakukan tindakan-tindakan yang tidak produktif yang dapat mengganggu kinerja kita semua, berbagai pengalaman menjadi contoh dan referensi untuk kita tidak larut dalam kondisi yang tidak sesuai. Terus lakukan kegiatan dengan teliti dan cermat pertanggungjawaban keuangan dengan rapi dan diteliti sebaik-baiknya. Jangan melakukan hal-hal di luar kewenangan. Semua perlu menjadi perhatian bersama,” pesan Sa’bani.(mar/sul/adpimprov kaltim)
23 September 2019 Jam 22:47:35
Kegiatan Pemerintah
17 Agustus 2021 Jam 22:16:31
Kegiatan Pemerintah
19 Februari 2019 Jam 22:52:28
Kegiatan Pemerintah
17 September 2019 Jam 22:14:21
Kegiatan Pemerintah
09 April 2019 Jam 20:18:04
Kegiatan Pemerintah
27 Maret 2019 Jam 22:17:51
Kegiatan Pemerintah
26 Januari 2023 Jam 13:48:45
Wakil Gubernur Kaltim
24 Januari 2023 Jam 13:38:15
PKK
24 Januari 2023 Jam 13:35:08
Wakil Gubernur Kaltim
24 Januari 2023 Jam 07:35:37
Wakil Gubernur Kaltim
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
30 Juli 2021 Jam 22:44:50
Sosialisasi Masyarakat
24 Juli 2020 Jam 14:35:34
Penanggulangan Bencana
25 April 2021 Jam 19:32:38
Peternakan
29 Juni 2018 Jam 19:37:27
Pemerintahan
06 Desember 2014 Jam 00:00:00
Kepemudaan dan Olahraga
19 Juni 2013 Jam 00:00:00
Kepemudaan dan Olahraga