SAMARINDA - Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim HM Sa’bani menyebut kecenderungan peningkatan penularan Covid-19 karena klaster keluarga. Sebab itulah Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim terus mengimbau seluruh ASN dan masyarakat untuk tetap waspada dan selalu menerapkan protokol kesehatan.
Sa’bani mengatakan setiap hari selalu dilakukan tes swab di organisasi perangkat daerah (OPD). Hasilnya, ada saja ditemukan aparatur sipil negari (ASN) yang terkonfirmasi positif. Itupun masih banyak ASN yang takut diswab. Lebih berbahaya ketika ketakutan untuk swab itu dilakukan oleh orang tanpa gejala (OTG). Orang tersebut masih berkeliaran dan berpotensi menularkan kepada ASN lainnya. Ini menjadi salah satu penyebab Covid-19 masih sulit dihentikan.
“Ini saya sampaikan, karena setiap tes swab di OPD, apalagi di masyarakat, ada saja yang terkonfirmasi positif. Oleh karena itu, kami mengimbau kepada ASN di di lingkup Pemprov Kaltim untuk tidak takut dites swab. Dari pada ada yang terkonfirmasi dan dapat menularkan kepada sesama ASN. Keluarga bisa menjadi repot lagi. Maka dari itu ASN jangan takut diswab,” pesan Sa’bani saat membuka Rapat Koordinasi (Rakor ) Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum di Emearal Meeting Room Mercure Hotels Samarinda, Kamis (22/10/2020).
Saat ini, lanjut Sa’bani, Kaltim sudah membalap Kalimantan Selatan (Kalsel), dimana sebelumnya Kalsel jauh diatas Kaltim dalam jumlah yang terkonfirmasi positif. Sekarang Kaltim sudah melewati Kalsel.
“Karena itu, Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim, saya dan semua jajaran OPD diminta untuk selalu menyampaikan imbauan untuk melakukan pencegahan penularan Covid-19 dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan,” papar Sa’bani. (mar/sul/humasprov kaltim)
07 September 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
23 Maret 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
21 Oktober 2019 Jam 21:00:15
Pemerintahan
02 September 2019 Jam 22:07:01
Pemerintahan
05 Desember 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
24 April 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
03 Juni 2023 Jam 11:26:57
Wakil Gubernur Kaltim
03 Juni 2023 Jam 11:25:15
Kaltim Berduka
03 Juni 2023 Jam 11:22:53
Wakil Gubernur Kaltim
03 Juni 2023 Jam 11:21:06
Wakil Gubernur Kaltim
03 Juni 2023 Jam 11:17:43
PKK
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
09 Oktober 2020 Jam 20:58:39
Kunjungan Kerja
10 Februari 2022 Jam 10:52:30
Kepemudaan dan Olahraga
20 Januari 2022 Jam 18:41:40
Agenda Pemerintah
01 Februari 2023 Jam 07:43:33
Informasi dan Komunikasi
29 Oktober 2016 Jam 00:00:00
Pemerintahan