SAMARINDA - Menyukseskan program Berani untuk Kaltim Berdaulat, Pemerintah Provinsi Kaltim melalui Biro Humas Setprov Kaltim melaksanakan roadshow yang dimulai dari SMK Negeri 1 Samarinda, Jalan Pahlawan Samarinda, Jumat (14/2/2020).
Roadshow di SMK Negeri 1 Samarinda dibuka Kepala H Suharso Mulyono.
Roadshow Berani untuk Kaltim Berdaulat bertujuan mengenalkan ke publik khususnya kalangan pelajar makna visi misi Kaltim Berdaulat.
Diharapkan roadshow ini berlanjut ke sekolah maupun ke daerah-daerah.
"Ini merupakan program utama kami di Biro Humas Setprov Kaltim yaitu melakukan sosialisasi apa visi dan misi Gubernur Isran Noor dan Wagub Hadi Mulyadi selama 2018-2023. Yaitu, Visi Berani untuk Kaltim Berdaulat," kata Kepala Biro Humas Setprov Kaltim HM Syafranuddin yang akrab disapa Ivan ketika memimpin Roadshow Biro Humas didampingi Kabag Kehumasan Setprov Kaltim Andik Riyanto dan Kasubbag Publikasi Inni Indarpuri.
Ivan menjelaskan maksud Kaltim Berdaulat bukan mau merdeka. Tetapi, bagaimana kebutuhan hidup masyarakat terpenuhi dan berkeadilan. Salah satunya, tercantum dalam misi Kaltim, yaitu berdaulat dalam pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berakhlak mulia dan berdaya saing, terutama perempuan, pemuda dan penyandang disabilitas.
Bahkan untuk mendukung visi misi tersebut, sejak 2019 Pemprov telah menyukseskan salah satu program unggulan Isran-Hadi berupa Beasiswa Kalimantan Timur (BKT) Tuntas.
"Kita harapkan program ini terus berjalan dan siswa siswi SMK Negeri 1 bisa menerimanya," harapnya.
Roadshow di SMK Negeri 1 semakin semarak, diwarnai dengan sesi tanya jawab dan pemberian kenang-kenangan, baik kalender Pemprov Kaltim hingga Foto Gubernur Isran dan Wagub Hadi dari Biro Humas kepada pihak sekolah dan siswa.
Hadir Waka Kurikulum Sarwiyono, Waka Sarana dan Prasarana Muhammad Syamhari, Waka Bidang Humas Isnawati, Waka Kesiswaan Umul Mutika dan Pembina Kesiswaan Usman.(jay/her/yans/humasprovkaltim)
27 Juni 2019 Jam 22:35:39
Event
05 Agustus 2018 Jam 11:18:21
Event
09 Agustus 2018 Jam 19:36:21
Event
23 Agustus 2018 Jam 20:34:02
Event
24 September 2021 Jam 22:50:03
Event
30 Agustus 2018 Jam 18:00:57
Event
05 Desember 2023 Jam 21:22:29
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
05 Desember 2023 Jam 21:20:06
Gubernur Kaltim
05 Desember 2023 Jam 19:09:09
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
05 Desember 2023 Jam 15:17:05
Gubernur Kaltim
04 Desember 2023 Jam 22:15:27
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
06 Juni 2022 Jam 19:30:28
Informasi dan Komunikasi
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
22 Mei 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
31 Desember 2021 Jam 21:45:13
Pemerintahan
02 November 2016 Jam 00:00:00
Pemerintahan
24 November 2017 Jam 08:47:58
Pertahanan Keamanan
07 Mei 2018 Jam 21:05:32
Pembangunan