Kalimantan Timur
Baksos Covid-19, Gubernur Ajak Saling Peduli

Ist

SAMARINDA -  Gubernur Kaltim  H Isran Noor mengatakatan menghadapi pandemi Covid-19 dibutuhkan peran bersama untuk saling peduli, gotong-royong, baik dari pemerintah, stakeholder dan seluruh lapisan masyarakat. Bersama pula untuk memutus  rantai penyebaran Covid-19.

 

“Memutus mata rantai penularan Covid-19 itu harus saling peduli dan bergotong-royong bersama seluruh stakeholder dan masyarakat. Semuanya harus bersatu agar pencegahan berjalan maksimal,” kata Isran Noor saat menghadiri Bakti Sosial (Baksos) Covid-19, berupa penyemprotan disinfektan dan pembagian sembako secara simbolis kepada 10  kabupaten/kota se-Kaltim yang dilaksanakan Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila  (PP) Kaltim bersama Indika Foundation  Tim Pelaksana Operasi Task Force Covid-19 Gugus Tugas Wilayah Kaltim yang digelar di Lapangan Parkir Gor Segiri Samarinda, Sabtu, (25/7/2020).

 

Isran menambahkan kegiatan  Baksos Covid-19 ini merupakan bentuk kepedulian kepada sesama, apalagi pada saat pandemi Covid-19 sekarang ini.

 

"Di tengah pandemi Covid-19  yang melanda bangsa Indonesia dan Kaltim khususnya, kita perlu peduli kepada sesama, saling membantu untuk meringankan beban masyarakat," tandasnya.

 

Mantan Bupati Kutim  tersebut juga mendorong masyarakat untuk bersatu dan bekerja sama menghadapi pandemi virus corona. 

 

Selain itu, gotong-royong,  menjadi hal yang perlu diperhatikan agar upaya yang dilakukan bersama betul-betul dapat memberikan manfaat dalam pencegahan penyebaran pandemi Covid-19.

 

Isran Noor juga  berharap agar bantuan sembako diberikan kepada mereka  yang memang  terdampak pandemi Covid-19, sehingga bantuan tepat  sasaran kepada masyarakat di masing-masing kabupaten/kota yang sangat membutuhkan bantuan.

 

“Bantuan sembako yang  diperuntukkan bagi masyarakat  di daerah harus  betul-betul tepat sasaran yaitu mereka yang terdampak pandemi Covid-19.,” ujarnya. 

 

Isran Noor juga menyampaikan apresiasi dan  penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang sudah bahu-membahu membantu pemerintah melawan wabah Covid-19 di Benua Etam, Kalimantan Timur.

 

"Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu dan berjuang dalam penanggulangan pandemi Covid-19 di Kaltim," kata Isran Noor. (mar/sul/humasprov kaltim)

Berita Terkait
Government Public Relation