Kalimantan Timur
Bekerjasama dengan UICI, Kaltim Siap Bangun SDM Berkualitas

Dok.adpimkaltim

SAMARINDA - Pemprov Kaltim mengapresiasi keberadaan Universitas Insan Cita Indonesia (UICI) yang merupakan perguruan tinggi gagasan dari Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (Kahmi).

Wagub Kaltim H Hadi Mulyadi ketika membuka Webinar Mencari dan Menempa Talenta Digital di Kaltim menjelaskan, UICI adalah salah satu wadah bagaimana menempa generasi muda untuk menambah pengetahuan.

"Saya sangat mengapresiasi pelaksanaan webinar ini. Selanjutnya, ke depan dalam waktu dekat Pemprov Kaltim mencoba berkomunikasi dan bekerjasama dengan UICI, sehingga turut mencetak SDM berkualitas di Kaltim dalam menyonsong IKN," kata Hadi Mulyadi ketika webinar dilaksanakan MW Kahmi Kaltim, Rabu 12 Januari 2022 malam.

Hadi berharap, melalui pendidikan di UICI dapat meningkatkan kualitas pengetahuan generasi muda, khususnya di bidang teknologi digital.

Karena itu, apa yang dilakukan Kahmi melalui UICI sangat sejalan dengan pesan ulama besar bahwa jika engkau bekali anakmu dengan harta, maka dia akan sibuk menjaga hartanya. Tapi, jika engkau bekali anakmu dengan ilmu maka ilmu akan menjaganya.

"Makanya, ke depan Kaltim mencoba menjalin kerja sama dengan UICI layaknya perguruan tinggi lainnya di Indonesia. Insyaallah dalam waktu dengan kami akan berkunjung ke UICI," jelas Hadi.

Hadir dalam webinar, Kepala Bappeda Kaltim yang juga Ketua Presidium MW Kahmi Kaltim, Wakil Ketua DPRD Kaltim Sigit Wibowo, Anggota DPR RI asal Kaltim Hetifah Sjaifudian dan Rektor Unmul Prof Dr H Masjaya dan Rektor UICI Prof Dr Laode M Kamaluddin. (jay/sul//adpimprov kaltim)

Berita Terkait
Government Public Relation