SAMARINDA - Dinas Perkebunan (Disbun) Kaltim akan mengikuti wawancara pada Kamis (10/10/2019), sebagai tahapan lomba website tingkat nasional. Wawancara dilaksanakan di Pusat Data dan Sistem Informasi Pertanian (Pusdatin) Bogor Jawa Barat.
Diketahui situs website Disbun Kaltim dengan alamat https://disbun.kaltimprov.go.id/ masuk nominasi lima besar nasional pada lomba Inovasi TIK lingkup Kementerian Pertanian Tahun 2019. Berdasarkan hasil prakualifikasi yang dilakukan oleh tim penilai telah ditetapkan nominator lima besar untuk kategori situs web terbaik.
Yakni Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian, Balai Besar Peramalan OPT, Balai Besar Pengembangan Mutu Benih Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Ketahanan Pangan Riau dan Dinas Perkebunan Kaltim. "Sebagai nominator lima besar akan dinilai oleh dewan juri. Besok kita mengikuti wawancara untuk penentuan posisi tiga besar terbaik nasional," ujar Kepala Disbun Kaltim Ujang Rachmad, Rabu (9/10/2019).
Adapun topik wawancara yang dibahas mengenai kelembagaan, kebijakan, infrastruktur, dampak dan layanan unggulan dari penyelenggaraan e-Government di lingkungan masing-masing nominator. "Doakan, semoga kita bisa melewati sesi wawancara dan web Disbun kembali meraih juara," harap Ujang.(yans/her/humasprovkaltim)
08 September 2015 Jam 00:00:00
Perkebunan
12 Agustus 2019 Jam 23:27:04
Perkebunan
02 November 2017 Jam 08:35:13
Perkebunan
01 Oktober 2020 Jam 21:59:38
Perkebunan
03 November 2016 Jam 00:00:00
Perkebunan
21 Mei 2019 Jam 08:35:05
Perkebunan
02 Oktober 2023 Jam 22:37:43
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:33:50
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
02 Oktober 2023 Jam 22:31:41
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:23:12
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:19:56
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
05 Mei 2022 Jam 18:19:59
Ibu Kota Negara
12 September 2018 Jam 18:31:33
Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
17 Desember 2019 Jam 18:54:02
Event
08 Maret 2022 Jam 20:18:07
DWP
01 April 2020 Jam 17:10:11
Berita Acara
18 November 2014 Jam 00:00:00
Pembangunan