Kalimantan Timur
BPK Tingkatkan Pemeriksaan Kinerja Lembaga Pemerintah

BPK Tingkatkan Pemeriksaan Kinerja Lembaga Pemerintah

 

SAMARINDA -  Jajaran Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) akan meningkatkan kualitas pemeriksaan, terkait dengan pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara yang dilaksanakan oleh sejumlah lembaga negara, BUMN dan BUMD.

"Pemeriksaan BPK terhadap pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negera mencakup pemeriksaan keuangan, pemeriksaan kinerja dan pemeriksaan dengan tujuan tertentu. Dengan tugas tersebut, BPK memiliki peran untuk memastikan pengelolaan keuangan negera bisa mewujudkan cita-cita untuk mencapai masyarakat adil, makmur dan sejahtera," kata Ketua BPK Dr H Harry Azhar Azis.MA, pada seminar BPK dan Pengelolaan Keuangan Negera dan Kesejahteraan Rakyat, di Ruang Serba Guna Rektorat Unmul Samarinda, Senin (19/1).

BPK akan terus meningkatkan pemeriksaan kinerja terhadap lembaga pemerintah, baik pemerintah daerah, maupaun BUMN/BUMD. Dalam pemeriksaan kinerja diperlukan indikator kinerja untuk menjadi acuan bagi BPK maupunn lembaga yang diperiksa dan memantapkan standar dalam penilaian kinerja.

Hasil pemeriksaan kinerja oleh BPK akan memberi penilian terhadap aspek efesiensi, ekonomis dan efektivitas pengelolaan keuangan negara untuk memperoleh suatu hubungan kausalitas antara keuangan negara yang dikelola dan untuk peningkatan kesejahteraan rakyat.

Harry menambahkan, seminar ini diselenggarakan dengan tujuan meningkatkan pemahaman sejumlah pemangku kepentingan di Kaltim terhadap keberdaaan dan fungsi BPK sebagai lembaga pemeriksa pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan negara.

"Selain itu untuk menjalin komunikasi dan diolog yang konstruktif untuk bersama-sama mewujudkan tata kelola keuangan negara yang akuntabel, transparan, dan digunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran dan kesejahteraan rakyat,"ujar Harry.

Seminar  yang diikuti ratusan Mahasiswa Unmul itu juga dihadiri Wakil Gubernur Kaltim H Mukminn Faisyal HP, Ketua DPRD Kaltim HM Syahrun, Rektor Unmul  Prof H Masjaya, Kepala Perwakilan BPK Kaltim Sri Haryoso Suliyanto, Asisten Administarsi Umum Setdaprov Kaltim Meiliana, Inspektur Utama BPK Dr Mahendro Sumardjo dan  Tenaga Ahli Ketua BPK Abdul Rahman Farisi. (mar/sul/es/hmsprov) 

 

///FOTO : Wakil Gubernur Kaltim H Mukminn Faisyal HP (dua dari kanan) menerima cendera mata dari Ketua BPK Dr H Harry Azhar Azis.MA (dua dariu kiri).(fajar/humasprov)

 

Berita Terkait
Government Public Relation