BPPKB Latih Wanita Kelompok Usaha Desa Prima
SAMARINDA – Dalam upaya menunjang program 100 kerja Gubernur Kaltim, maka Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) menyelenggarakan pelatihan manajemen usaha bagi anggota Kelompok Usaha Desa Prima (KUDP).
“Dalam 100 hari kerja gubernur ini kami menargetkan melatih 300 peserta, ternyata peserta yang ikut sebanyak 310 orang,” kata Kepala BPPKB Kaltim Hj Ardiningsih, Senin (24/3).
Menurut Ardiningsih, kegiatan berupa pelatihan manajemen usaha ini sangat strategis terutama dalam upaya meningkatkan keterampilan dan kemampuan kaum perempuan di desa sesuai potensi usaha yang terdapat di masing-masing wilayah.
Pelatihan manajemen usaha ini sesuai dengan program prioritas yang ditetapkan Gubernur Awang Faroek Ishak untuk meningkatkan taraf hidup serta harkat dan martabat kaum perempuan dalam pembangunan melalui pemberdayaan perempuan di tingkat pedesaan.
Diharapkan, melalui pelatihan manajemen usaha bagi perempuan pedesaan yang tergabung dalam Kelompok Usaha Desa Prima ini akan mampu mengurangi sekaligus mempercepat pencapaian pengentasan kemiskinan.
“Selama ini masyarakat pedesaan identik dengan kemiskinan. Karenanya, program dan kegiatan berupa pelatihan manajemen usaha bagi perempuan yang tergabung dalam KUDP ini akan mampu mempercepat pengentasan kemiskinan di tingkat desa,” jelasnya.
Selain itu, keterampilan yang dimiliki akan terbuka peluang usaha dan tercipta kesempatan kerja, sehingga berimbas pada peningkatan pendapatan dalam keluarga serta mampu menghasilkan produk rumahan (home industri) yang lebih berkualitas dan berdaya saing.
Disebutkan sejak pelaksanaan kegiatan awal Januari hingga Maret sebanyak 310 anggota KUDP di enam desa dari tiga kabupaten yang mendapatkan kesempatan pelatihan manajemen usaha, yakni Kabupaten Penajam Paser Utara, Kutai Barat dan Kutai Timur.
“Jumlah anggota dan desa telah terlampau dari 300 orang menjadi 310. Demikian halnya dari tiga desa menjadi enam desa di tiga kabupaten. Kegiatan ini akan terus berlanjut hingga akhir 2014, khususnya berkaitan dengan keterampilan usaha rumahan yang berkualitas dan berdaya saing baik cara pengolahan maupun kemasannya,” ujar Ardiningsih. (yans/sul/hmsprov)
///FOTO : Hj. Ardiningsih
15 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
27 Juni 2020 Jam 18:09:48
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
22 November 2013 Jam 00:00:00
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
03 Juli 2020 Jam 09:58:23
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
17 Desember 2019 Jam 18:48:41
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
16 April 2013 Jam 00:00:00
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
02 Desember 2023 Jam 19:46:35
Gubernur Kaltim
01 Desember 2023 Jam 21:56:47
Gubernur Kaltim
01 Desember 2023 Jam 15:26:11
Gubernur Kaltim
01 Desember 2023 Jam 15:16:34
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
30 November 2023 Jam 22:23:49
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
06 Juni 2022 Jam 19:30:28
Informasi dan Komunikasi
08 Juli 2021 Jam 21:18:52
Kesehatan
31 Oktober 2021 Jam 21:34:22
Prestasi
19 Agustus 2021 Jam 16:10:39
Berita Acara
11 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
21 Oktober 2022 Jam 18:51:07
Wakil Gubernur Kaltim