BALIKPAPAN – Bantuan dana perusahaan melalui program corporate social responsibility (CSR) hendaknya berfungsi sebagai upaya mendorong kemandirian dan pemberdayaan masyarakat. Namun menjadi pertanyaan, apakah CSR yang diberikan selama ini sekedar untuk menunaikan kewajiban memberi (giving) atau cenderung hanya menonjolkan aksi sosial. Hal itu ditegaskan Gubernur Kaltim dalam sambutan tertulis yang disampaikan Asisten Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Ichwansyah pada Rembuk Pengelolaan Comdev/CSR di Balikpapan, Kamis (8/2).
Menurut dia, selama ini tidak sedikit perusahaan yang sudah menggelontorkan dana CSR dalam jumlah besar bahkan mencapai miliaran rupiah. “Namun faktanya, tuntutan dan ketidakpuasan masyarakat masih saja muncul,” katanya. Padahal dana CSR bernilai miliaran rupiah itu lanjutnya, bisa menjadi peluang untuk disinergikan mendukung program peningkatan kesejahteraan dan penanggulangan kemiskinan. Gubernur mengingatkan agar program CSR berjalan lebih baik dimana perusahaan harus mendorong pelibatan masyarakat dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi program CSR.
Selain itu, dirinya sangat berharap dukungan perusahaan untuk membantu pemerintah memecahkan permasalahan kemiskinan dan pengangguran di sekitar operasional perusahaan. “Saya tidak ingin mendengar lagi perusahaan pertambangan besar yang setiap harinya bisa mengeruk miliaran rupiah dari perut bumi Kaltim. Tetapi tidak jauh dari operasional perusahaan masih banyak warga miskin dan hidupnya bergantung kepada bantuan,” harapnya.
Gubernur meminta perusahaan terus meningkatkan kepuasan para penerima manfaat dengan penerapan program CSR yang partisipatif, transparan dan akuntabel. Rembuk CSR dihadiri Direktur Pembinaan Pengusahaan Batu Bara Kementerian ESDM Bambang Susigit dan Kepala Dinas ESDM Kaltim Amrullah, pimpinan perusahaan pertambangan dan praktisi CSR di Kaltim. (yans/sul/humasprov)
09 Desember 2019 Jam 15:05:40
Kegiatan Pemerintah
30 Agustus 2019 Jam 10:12:55
Kegiatan Pemerintah
21 Agustus 2018 Jam 15:57:59
Kegiatan Pemerintah
16 Agustus 2022 Jam 09:26:10
Pertanian dan Ketahanan Pangan
16 Agustus 2022 Jam 09:19:58
Perkebunan
14 Agustus 2022 Jam 09:16:50
Gubernur Kaltim
14 Agustus 2022 Jam 09:13:27
Informasi dan Komunikasi
14 Agustus 2022 Jam 08:14:45
Kegiatan Silaturahmi
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
30 Juli 2021 Jam 22:44:50
Sosialisasi Masyarakat
01 November 2016 Jam 00:00:00
Kegiatan Silaturahmi
13 Juni 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
12 Juni 2015 Jam 00:00:00
Agama
15 Juli 2018 Jam 19:45:13
Kesehatan
16 Juli 2014 Jam 00:00:00
Sumber Daya Manusia
31 Maret 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan