SAMARINDA - Dinas Kependudukan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Kaltim gelar Forum Pelayanan Kesehatan Reproduksi Remaja (KRR) Bagi Kelompok Remaja dan Kelompok Sebaya di Luar Sekolah Tahun 2019.
Kegiatan bertema Pembinaan Remaja dan Penyiapan Kehidupan Berkeluarga dilaksanakan di Aula Universitas Widya Gama Mahakam (UWGM) Samarinda, Selasa (14/5/2019).
Data Kependudukan Bersih Kemendagri menyebutkan jumlah anak usia dibawah 17 tahun di Kaltim yang sudah menikah per Desember 2018 sebanyak 231 orang atau laki-laki 19 orang dan perempuan 212 orang.
Data tersebut diungkapkan Kepala Bidang Pengendalian Penduduk dan KB DKP3A Sihabudin saat mewakili Kepala DKP3A Hj Halda Arsyad.
Sihabudin mengatakan remaja adalah calon aktor (pelaku) masa depan lebih baik dalam pembangunan dan mereka akan memasuki fase berkeluarga (berumahtangga). Dimana laki-laki dan perempuan menjadi pasangan suami istri bahkan orangtua dari generasi berikutnya.
Karenanya, perlu upaya-upaya dan langkah nyata lembaga/instansi terkait untuk mempersiapkan remaja menjadi keluarga yang berkualitas dan terencana.
Menurut dia, kegiatan fasilitasi forum KRR sebagai upaya merespon kondisi remaja saat ini sekaligus meningkatkan pemahaman serta membangun ketahanan remaja.
"Fasilitasi forum KRR untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan prilaku positif remaja tentang kesehatan reproduksi dan penyiapan kehidupan berkeluarga," katanya.
Kegiatan diikuti 100 peserta dihadiri jajaran rektorat UWGM Samarinda dan pejabat Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Samarinda.
Fasilitasi forum satu hari ini menghadirkan narasumber Perwakilan BKKBN Kaltim, Dinas Dalduk KB Samarinda dan psikolog.
Kegiatan digagas DKP3A Kaltim difasilitasi Dinas Dalduk KB Kota Samarinda dan UWGM Samarinda diikuti PIK Remaja Jalur Masyarakat dan PIK Mahasiswa UWGM, Unmul, Untag, UMKT, IAIN, Akademi Kebidanan serta perwakilan PLKB kecamatan. (yans/her/humasprovkatim)
09 September 2018 Jam 18:13:22
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
31 Mei 2019 Jam 08:55:02
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
08 Desember 2019 Jam 23:01:03
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
25 Juli 2016 Jam 00:00:00
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
02 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
10 Juni 2023 Jam 10:10:34
Insfrakstuktur
10 Juni 2023 Jam 10:07:48
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
10 Juni 2023 Jam 10:00:01
Gubernur Kaltim
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
23 Januari 2020 Jam 08:47:51
Perencanaan Pembangunan
26 Februari 2019 Jam 16:54:57
Keamanan Kaltim
23 Februari 2018 Jam 21:33:47
Perencanaan Pembangunan
16 Februari 2013 Jam 00:00:00
Kebudayaan dan Pariwisata
01 Maret 2013 Jam 00:00:00
Pembangunan