Rapat Kerja FKDM Kaltim 2014
SAMARINDA - Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak mengatakan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) bersama empat forum lainnya yang terbentuk di Kaltim memiliki peran penting dan strategis dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif di daerah ini.
Demikian disampaikan Gubernur Kaltim melalui Asisten Pemerintahan Setprov Kaltim AS Faturrahman saat membuka Rapat Kerja (Raker) FKDM Kaltim 2014 di Kartanegara Room Hotel Bumi Senyiur Samarinda, Jumat (19/12) malam.
"Raker FKDM ini sangat penting sebagai forum penyusunan program-program kerja dan mendapatkan berbagai masukan penting dari para narasumber dalam rangka mengatasi dan mengeliminir besarnya gangguan dan ancaman terhadap permasalahan keamanan dan ketertiban di dalam masyarakat yang ada di Kaltim," kata gubernur.
Terlebih, ujar dia, Pemprov memiliki Visi Kaltim Maju 2018, yakni ”Mewujudkan Kaltim sejahtera yang merata, berkeadilan berbasis agroindustri dan energi ramah lingkungan”, dengan slogan “Membangun Kaltim untuk Semua”. Dalam menjalankan visi tersebut, Pemprov tidak bisa bekerja sendiri, melainkan perlu dukungan seluruh lapisan masyarakat, tidak terkecuali FKDM bersama forum-forum lainnya.
Visi dan slogan tersebut, lanjut dia, sebenarnya mengandung nilai yang sangat penting dan menjadi tekad Pemprov Kaltim, agar pembangunan dapat dilaksanakan secara menyeluruh dan menyentuh seluruh lapisan masyarakat dan berkeadilan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat tanpa membeda-bedakan suku, agama, kelompok, partai politik dan identitas lainnya.
Berkat dukungan seluruh lapisan masyarakat, pembangunan di Kaltim hingga kini berlangsung dengan baik dan hasil-hasilnya pun telah dapat dirasakan bersama. Keberhasilan pembangunan tersebut juga tidak lepas dari peran FKDM bersama Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Forum Koordinasi Pencegahan Teroris (FKPT), Forum Pembauran Kebangsaan (FKP) dan Forum Komunikasi Pengusaha (FKP).
"Bagi Pemprov Kaltim tidak ada kata berhenti dalam membangun. Justru pembangunan di berbagai bidang dan di berbagai sektor yang menjadi hajat keinginan seluruh masyarakat Kaltim, akan terus ditingkatkan, sehingga terwujud Kaltim yang maju dan masyarakatnya mendapatkan kemakmuran, kesejahteraan dan keadilan," jelasnya.
Untuk itu, Gubernur Kaltim mengimbau kepada jajaran FKDM untuk terus meningkatkan kebersamaan dan partisipasi terhadap pembangunan. Dengan menjalin persatuan dan setiap etnis menjadi satu kesatuan dalam warga besar masyarakat Kaltim. Tidak menonjolkan derajat atau kehebatan suatu suku dan agama dengan suku dan agama lainnya, tetapi hidup secara harmonis, rukun, penuh toleransi, gotong-royong dan saling menghormati.
"Pegang teguh nasihat nenek moyang kita, di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung," ucapnya.
Selain itu, melalui FKDM, diminta kepada seluruh lapisan masyarakat untuk dapat hidup saling berdampingan. Bekerja, berkarya dan bersama-sama membangun Kaltim dengan meningkatkan persatuan dan kesatuan serta mewaspadai terhadap hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di dalam masyarakat
"Mari kita hilangkan perbedaan, bersama merajut persatuan dan kesatuan bangsa untuk memperkokoh ketahanan nasional dalam kebhinnekaan, menyukseskan pembangunan, menuju masyarakat Indonesia yang maju dan mencapai keadilan serta kesejahtera. Karena, Kaltim ini seperti Indonesia mini, dengan persatuan dan kesatuanlah kita dapat membangunnya," pungkasnya.
Hadir pada kesempatan itu, Ketua DPRD Kaltim HM Syahrun, Danrem 091/ASN Brigjen TNI Nono Suharsono, Kabinda Kaltim Brigjen TNI Gatot Eko Puruhito, Pembina FKDM Kaltim HM Jos Soetomo, ketua maupun perwakilan FKUB, FKPT, FPK dan FKP Kaltim, serta pengurus FKDM Kaltim dan kabupaten/kota se-Kaltim. (her/sul/hmsprov)
03 April 2013 Jam 00:00:00
Pembangunan
05 Agustus 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
13 April 2016 Jam 00:00:00
Pembangunan
27 Mei 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
01 Oktober 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
24 Februari 2014 Jam 00:00:00
Pembangunan
27 September 2023 Jam 16:41:53
Gubernur Kaltim
27 September 2023 Jam 16:38:35
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
27 September 2023 Jam 16:34:52
Gubernur Kaltim
27 September 2023 Jam 16:29:55
Gubernur Kaltim
27 September 2023 Jam 16:26:49
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
05 Mei 2022 Jam 18:19:59
Ibu Kota Negara
05 April 2018 Jam 07:50:06
Pembangunan
05 Februari 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
30 April 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
19 Desember 2019 Jam 21:47:55
Lingkungan Hidup
25 April 2014 Jam 00:00:00
Pembangunan