Sampaikan Informasi Pembangunan Lewat TVRI dan RRI
SAMARINDA - Pemprov Kaltim terus memanfaatkan teknologi untuk menyampaikan informasi pembangunan. Termasuk menyerap berbagai aspirasi masyarakat melalui media cetak dan elektronik, diantaranya dengan memanfaatkan kelebihan jaringan siaran Radio Republik Indonesia (RRI) maupun Televisi Republik Indonesia (TVRI).
"Kami melakukan blusukan tidak seperti pejabat lain, yang langsung terjun ke lapangan, karena kami melakukan blusukan lewat udara, yaitu melalui siaran TVRI maupun RRI, karena kedua media tersebut dapat menjangkau seluruh wilayah Kaltim, Kaltara bahkan ke luar luar negeri," kata Awang Faroek Ishak pada acara silaturahim dengan Wakil Jaksa Agung, D Andhi Nirwanto, di Lamin Etam, akhir pekan lalu.
Menurut Awang Faroek, blusukan lewat udara melalui RRI, sangat membantu Pemprov Kaltim untuk menyebarluaskan program-program pembangunan, selain itu masyarakat bisa langsung berinteraksi langsung dengan nara sumber, baik untuk menampung aspirasi maupun memberikan masukan-masukan terkait pembangunan daerah.
"Kami telah mengisntruksikan kepada seluruh kepala SKPD dilingkup Pemprov Kaltim untuk bergantian mengisi dialog interaktif di TVRI, setiap Hari Rabu maupun dialog interaktif di RRI, setiap hari Selasa,"kata Awang.
Setiap bulan Pemprov Kaltim juga menggelar dialog melalui acara “Kaltim Menyapa” di TVRI, dengan menghadirkan seluruh kepala SKPD untuk menyerap aspirasi warga dan menyampaikan perkembangan pembangunan daerah.
"Kadang masyarakat tidak mau tahu, kalau ada jalan yang rusak itu semua tanggung jawab gubernur, biarpun itu kewenangan bupati dan walikota, mereka tetap menganggap bahwa perbaikan jalan adalah tugas dan kewenangan gubernur. Dengan acara di TVERI dan RRI, masyarakat lebih mengerti, terkait kewenangan dalam pembangunan daerah, baik gubernur, walikota maupun bupati," kata Awang Faroek.
Begitu juga dengan persoalan lainn, masyarakat bisa langsung melakukan tanya jawab terkait dengan program SKPD, sehingga wawasan masyarakat lebih baik dan bisa menyikapi terkait berbagai masalah yang dihadapi dalam pembangunan Kaltim.
"Kita terus berusaha melakukan pembenahan dalam mengatasi permasalahan pembangunan, termasuk di wilayah pedalaman dan perbatasan. Nantinya tidak ada lagi blank spot soal komunikasi di Kaltim, sehingga masyarakat leluasa berkomunikasi maupun mendengarkan siaran radiao maupun TVRI," kata Awang Faroek. (mar/sul/es/hmsprov).
///FOTO : Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak bersama sejumlah pimpinan SKPD menyerap aspirasi masyarakat melalui siaran RRI.(dok/humasprov)
26 Juni 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
22 Mei 2018 Jam 21:38:24
Pembangunan
27 Mei 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
01 Desember 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
28 September 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
24 Maret 2016 Jam 00:00:00
Pembangunan
07 Desember 2023 Jam 20:44:10
Gubernur Kaltim
07 Desember 2023 Jam 20:08:51
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
05 Desember 2023 Jam 21:22:29
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
06 Juni 2022 Jam 19:30:28
Informasi dan Komunikasi
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
19 Maret 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
13 Juni 2017 Jam 09:28:38
Kesehatan
14 Juli 2017 Jam 07:55:34
Pembangunan
02 November 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan