Panitia HUT Provinsi ke-57 Buka Pendaftaran
SAMARINDA - Memeriahkan rangkaian HUT ke-57 Provinsi Kalimantan Timur, panitia penyelenggara akan menggelar sejumlah permainan olahraga tradisional bagi kalangan pegawai negeri sipil (PNS) dan masyarakat.
Lomba-lomba olahraga tradisional yang akan digelar itu adalah lomba gebuk bantal, tarik tambang, terompah panjang/bakiak dan panjang pinang. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kaltim Sigit Muryono yang menyebutkan, selain PNS, masyarakat juga dapat berpartisipasi khusus untuk lomba panjat pinang.
"Lomba gebuk bantal, tarik tambang dan terompak panjang/bakiak kami buka untuk semua PNS. Sedangkan untuk masyarakat kami buka pendaftaran untuk lomba panjat pinang. Untuk kalangan PNS, kami juga membuka pendaftaran lomba panjat pinang," jelas Sigit.
Peserta lomba gebuk bantal adalah perorangan putra dan putri. Tarik tambang putra dan putri dengan masing-masing grup 10 pemain dan dua cadangan. Sedangkan untuk lomba terompah panjang/bakiak diikuti kelompok putra dan putri yang masing-masing terdiri dari tiga pemain dan satu cadangan. Sementara untuk lomba panjat pinang setiap regu terdiri dari 3 - 4 orang disesuaikan dengan tinggi pohon pinang yang ditanam.
"Pada prinsipnya, kita ingin bersama-sama menjalin kebahagiaan dalam rangkaian hari jadi provinsi yang ke-57 tahun ini diantara sesama PNS dan masyarakat. Dan lebih penting lagi agar olahraga tradisional ini bisa tetap lestari di masyarakat Kaltim," pungkas Sigit.
PNS dan masyarakat yang berminat bisa segera mendaftar di Bidang Keolahragaan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kaltim di Kompleks Stadion Madya Sempaja Samarinda, sejak 6 - 9 Januari 2014. Pendaftaran dibuka sejak pagi hingga pukul 14.00 Wita. (sul/hmsprov)
///Foto : Logo HUT
24 September 2016 Jam 00:00:00
Pemerintahan
15 Mei 2020 Jam 22:06:21
Pemerintahan
01 Desember 2017 Jam 09:48:05
Pemerintahan
21 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
02 Januari 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
22 Juni 2013 Jam 00:00:00
Pemerintahan
31 Januari 2023 Jam 22:28:31
Sumber Daya Manusia
30 Januari 2023 Jam 22:26:01
Informasi dan Komunikasi
30 Januari 2023 Jam 22:23:44
Info Reformasi Birokrasi
30 Januari 2023 Jam 22:17:36
Wakil Gubernur Kaltim
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
22 April 2015 Jam 00:00:00
Pendidikan
07 Juni 2016 Jam 00:00:00
Pembangunan
10 September 2020 Jam 10:25:25
Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
24 September 2020 Jam 20:05:03
Berita Acara
13 Februari 2018 Jam 21:14:48
Pembangunan