Untuk Percepat Layanan Kesehatan pada Masyarakat
SAMARINDA- Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak menegaskan, guna memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat yang adil dan merata, Pemprov Kaltim mendukung pembangunan Rumah Sakit (RS) Pratama di setiap daerah, dengan harapan kebutuhan pelayanan kesehatan yang baik dapat terwujud secara merata.
"Kita harapkan pemerintah kabupaten dan kota bisa menyediakan dan membebaskan lahan untuk pembangunan Rumah Sakit Pratama ini. Upaya ini merupakan usaha pemerintah untuk mempercepat pelayanan kesehatan masyarakat, sehingga masyarakat tidak perlu jauh-jauh melakukan pengobatan. Cukup datang ke rumah sakit terdekat," kata Awang Faroek Ishak, saat membuka pertemuan rumah sakit pemerintah, swasta, yang berlangsung di Lamin Etam.
Ditambahkan, pada 2015 ini, lanjut Gubernur, Pemprov Kaltim akan terus berupaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Caranya dengan terus menambah dokter dan bidan baik pada rumah sakit dan puskesmas, sehingga nantinya tidak ada lagi puskesmas kekurangan dokter maupun bidan. Pelayanan kesehatan harus cepat dan merata.
"Hal ini tentunya dapat dilihat dari perkembangan rumah sakit di daerah. Di mana, masing-masing kabupaten dan kota terus berlomba-lomba membangun rumah sakit bagi daerahnya. Jadi, saat ini yang perlu dilakukan adalah bagaimana meningkatkan SDM-nya,” jelasnya.
Awang Faroek menegaskan prioritas kesehatan sama dengan prioritas pendidikan. Jika pendidikan dialokasikan 20 persen, untuk kesehatan minimal 10 persen. Sebelumnya alokasi dana pembangunan kesehatan Kaltim bahkan pernah mencapai 13,5 persen. Untuk itu, maka dukungan DPRD Kaltim tentu sangat diharapkan.
"Pembangunan yang dilaksanakan pada dasarnya dalam upaya mendorong pertumbuhanperekonomian (pro growth), menciptakan dan memperluas lapangan kerja (pro job) serta mengurangi kemiskinan (pro poor) dan mendukung terciptanya keadaan lingkungan yang lebih baik (pro environment), sehingga kesejahteraan dan kemakmuran rakyat Kaltim dapat dicapai," tegas Awang.
Diakuinya, prioritas pembangunan Kaltim adalah pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas. Sektor kesehatan merupakan salah satu faktor utama yang harus diwujudkan.
"Pemerataan hasil pembangunan tidak hanya untuk warga perkotaan. Mereka yang ada di pedesaan, pedalaman, perbatasan dan daerah terpencil juga memiliki hak sama untuk menerima pelayanan kesehatan memadai," lanjut Awang.
Ditambahkan, sekarang, pembangunan rumah sakit diutamakan pada kawasan pedalaman dan perbatasan yang memiliki pertumbuhan penduduk cukup pesat. Sementara itu untuk ketersediaan tenaga kesehatan baik dokter, perawat maupun bidan di daerah perbatasan dan pedalaman, pemprov terus berupaya memberikan dukungan melalui Beasiswa Kaltim Cemerlang di sekolah-sekolah perawat maupun akademi keperawatan serta Fakultas Kedokteran di Universitas Mulawarman.
“Sekolah dan akademi keperawatan akan terus kita galakkan. Kami setiap tahun memberikan beasiswa pendidikan, karenanya diharapkan agar putra-putri di pedalaman dan perbatasan maupun daerah terpencil mau bersekolah di bidang keperawatan dan kesehatan sehingga setelah lulus dapat kembali mengabdi di daerah,” harap Awang Faroek. (mar/sul/hmsprov)
//Foto: Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak dalam kunjungannya di Kabuaten Paser, melihat langsung layanan kesehatan pada masyarakat. (dok humasprov kaltim).
10 Juli 2017 Jam 09:35:27
Pembangunan
03 Januari 2017 Jam 00:00:00
Pembangunan
21 Juli 2017 Jam 08:34:39
Pembangunan
10 Februari 2020 Jam 21:37:55
Pembangunan
02 Oktober 2019 Jam 09:12:08
Pembangunan
26 Februari 2018 Jam 18:13:12
Pembangunan
22 September 2023 Jam 17:03:23
Gubernur Kaltim
22 September 2023 Jam 17:01:11
Gubernur Kaltim
22 September 2023 Jam 16:56:55
Gubernur Kaltim
22 September 2023 Jam 16:53:17
Gubernur Kaltim
22 September 2023 Jam 16:49:24
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
05 Mei 2022 Jam 18:19:59
Ibu Kota Negara
02 Agustus 2019 Jam 09:43:51
Kegiatan Silaturahmi
02 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Komunikasi dan Informatika
15 Maret 2022 Jam 17:28:22
Ibu Kota Negara
26 April 2018 Jam 19:28:18
Kesehatan
10 Januari 2017 Jam 00:00:00
Pemerintahan