Kalimantan Timur
Gubernur dan Wagub Hadiri Syukuran Pencapaian Kinerja Bapenda


SAMARINDA - Gubernur Kaltim H Isran Noor dan Wakil Gubernur H Hadi Mulyadi menghadiri Syukuran Pencapaian Kinerja Tahun 2019 dan Menyongsong Kegiatan Tahun 2020 Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kalimantan Timur, di Aula Bapenda Kaltim, Samarinda, Kamis (02/01/2020). 

 

Gubernur Isran Noor mengapresiasi kinerja Bapenda atas capaian keberhasilan, terutama penerimaan pendapatan daerah hampir melampaui 10 persen dari target yang telah ditetapkan, yakni 109,56 persen. Belum tercapai itu hanya dari transfer pusat ke daerah 96,9 persen. Karena kurang bayar dari pemerintah pusat. 

 

"Semua penerimaan itu kita gunakan untuk kegiatan pembangunan. Pembangunan sumber daya manusia salah satunya. Implementasinya adalah melalui kegiatan seperti ini, khataman Al Qur'an di perangkat daerah," kata Isran.

 

Isran meminta kegiatan pengajian dan khatam Al Qur'an di Bapenda maupun semua perangkat daerah lingkup Pemprov Kaltim dapat terus dilaksanakan. Bahkan, lanjut Isran, jika perlu setiap bulan ada khataman Al Qur'an di perangkat daerah. 

 

"Ini merupakan sebuah keberkahan bagi kita semua. Jika semua perangkat daerah seperti ini, maka Kaltim akan semakin diberikan keberkahan. Dan jika seluruh komponen masyarakat Kalimantan Timur beriman dan bertaqwa maka pintu rejeki itu akan terbuka dari segala penjuru," ucap Isran. 

 

Sementara Kepala Bapenda Kaltim Hj Ismiati menjelaskan kegiatan ini adalah bentuk dari bersyukur sekaligus melakukan evaluasi terhadap kegiatan 2019 untuk perbaikan dalam rangka meningkatkan kinerja di 2020. 

 

"Selama 2019 kita berupaya untuk meningkatkan PAD dan alhamdulillah mampu melewati target seperti yang disampaikan Pak Gubernur. Di 2020, kita sudah memiliki banyak program dan aplikasi, tinggal bagaimana mensosialisasikannya, agar masyarakat tahu dan dapat membayar pajak tepat waktu," jelas Ismiati. 

 

Kegiatan syukuran dan khatam Al Qur'an ini menghadirkan penceramah KH Zhofaruddin (Guru Udin) selaku pimpinan Majelis Taklim Nurul Amin. Pada kesempatan ini juga diberikan santunan kepada santri tahfiz Al Qur'an Harun Nafsi dan anak-anak yatim piatu Uswatun Hasanah. 

 

Tampak hadir Ketua TP PKK Kaltim Hj Norbaiti Isran Noor, Kepala Biro Hukum Setdaprov Kaltim H Suroto, Kepala BPKAD Sa'aduddin, serta jajaran Bapenda Kaltum. (her/yans/humasprovkaltim).

Berita Terkait
Government Public Relation