SAMARINDA - Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak meminta kepada Rektor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dapat mengaktifkan kembali kegiatan Resimen Mahasiswa (Menwa) sebagai upaya meningkatkan kedisiplinan bagi generasi muda serta sebagai motivasi untuk bela negara. Hal itu disampaikan Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak saat menerima Sekretaris Dewan Pimpinan Provinsi Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia ( DPP IARMI) Kaltim Achmadi dan pengurus IARMI kabupaten/kota di ruang kerja Gubernur Kaltim, Kamis (1/2).
Gubernur mengharapkan agar PTN dan PTS di Kaltim mengaktifkan kembali kegiatan latihan dasar Menwa. Pelaksanaannya dapat dilakukan ketika penerimaan mahasiswa baru tahun ini. Kegiatan ini sangat baik untuk melatih kedisiplinan generasi muda di tingkat mahasiswa. "Mahasiswa sebagai calon generasi pelanjut tongkat estafet pembangunan, wajib memiliki kedisiplinan dan karakter melalui pendidikan bela negara. Bisa dimulai saat penerimaan mahasiswa baru dan sebagai pengganti Pekan Orientasi Studi Mahasiswa (Posma)," kata Awang Faroek.
Sementara Achmadi mengatakan, apa yang diinstruksikan Gubernur Kaltim akan segera dilaksanakan koordinasi dan konsolidasi dengan dengan seluruh PTN dan PTS di Kaltim, sehingga pelaksanaan Menwa dapat segera terealisasi dengan baik. "Selain itu, kami juga akan memantapkan kembali Menwa dalam hal ini Staf Komando Resimen Mahasiswa (Skomen) Mulawarman agar lebih intensif melakukan koordinasi," ujarnya.
Achmadi mengharapkan agar Menwa di Kaltim bisa berkembang seperti tahun 80an, dimana saat itu Menwa diterapkan di seluruh PTN dan PTS. Dan hingga saat ini Menwa di Kaltim belum aktif seperti PTN dan PTS di sejumlah provinsi yang sudah marak dan berkembang. "Padahal Menwa sangat baik untuk pembinaan dan peningkatan disiplin, sekaligus pendidikan bela negara," kata Achmadi. (mar/sul/humasprov)
13 Februari 2015 Jam 00:00:00
Pendidikan
23 Februari 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
09 Oktober 2020 Jam 00:19:44
Pendidikan
22 Juli 2019 Jam 22:00:20
Pendidikan
20 Maret 2014 Jam 00:00:00
Pendidikan
15 November 2014 Jam 00:00:00
Pendidikan
02 Oktober 2023 Jam 22:37:43
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:33:50
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
02 Oktober 2023 Jam 22:31:41
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:23:12
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:19:56
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
05 Mei 2022 Jam 18:19:59
Ibu Kota Negara
07 Juli 2020 Jam 21:52:38
Sosial
18 Juni 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
04 Agustus 2023 Jam 12:45:12
Administrasi Pembangunan
25 Oktober 2018 Jam 07:54:14
Produk K-UKM
17 April 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan