CUIABA - Kehadiran Gubernur Kaltim H Isran Noor di Provinsi Mato Grosso, Brasil cukup menarik perhatian para pemburu berita di negara berjuluk Negeri Samba itu.
Usai pertemuan dengan Gubernur Provinsi Mato Grosso Mauro Mendes (Brasil) dan Gubernur Provinsi Le Mai Ndombe Mr Ignace Monza Bonda (Congo) para wartawan sudah menunggu untuk melakukan wawancara.
Bagian Humas dan Protokol Negara Bagian Brasil itu menyiapkan podium mini untuk Gubernur Isran Noor dan Gubernur Mendes memberi penjelasan kepada wartawan.
Dibantu seorang penerjemah, Gubernur Isran Noor langsung melontarkan pujian.
"Provinsi Mato Grosso banyak sukses. Begitu juga Provinsi Le Mai Ndombe
di Congo. Ini yang akan banyak dipelajari oleh Provinsi Kalimantan Timur, Indonesia," buka Gubernur Isran Noor di depan puluhan wartawan Brasil di Kantor Gubernur Mato Grosso.
Gubernur lantas menjelaskan bahwa ketiga negara memiliki peran sangat penting dalam upaya penurunan emisi karbon dunia dengan mencegah deforestasi dan degradasi hutan.
Pasalnya sambung Gubernur, sekitar 50 persen kawasan hutan tropis dunia berada di tiga negara, Brasil, Congo dan Indonesia.
Gubernur Isran sependapat dengan Gubernur Mauro Mendes, bahwa upaya-upaya provinsi pemilik hutan untuk menahan laju perubahan iklim ekstrem dengan mencegah deforestasi dan degradasi hutan itu tidak mudah.
Sebab mereka akan sulit menghindari persimpangan antara tetap menjaga hutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Karena itu regulasi pro rakyat dan pro lingkungan harus dibuat. Pengalaman-pengalaman harus dibagi dan kerja sama seperti ini harus terus digalang," jelas Gubernur. (sul/ky/adpimprov kaltim)
11 Oktober 2023 Jam 20:47:59
Gubernur Kaltim
11 Oktober 2022 Jam 06:43:57
Gubernur Kaltim
03 Juli 2022 Jam 09:30:26
Gubernur Kaltim
18 Februari 2023 Jam 21:36:09
Gubernur Kaltim
30 Oktober 2023 Jam 20:23:13
Gubernur Kaltim
25 November 2023 Jam 20:15:17
Gubernur Kaltim
02 Desember 2023 Jam 19:46:35
Gubernur Kaltim
01 Desember 2023 Jam 21:56:47
Gubernur Kaltim
01 Desember 2023 Jam 15:26:11
Gubernur Kaltim
01 Desember 2023 Jam 15:16:34
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
30 November 2023 Jam 22:23:49
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
06 Juni 2022 Jam 19:30:28
Informasi dan Komunikasi
08 Juni 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
11 April 2020 Jam 10:02:28
Berita Acara
10 Maret 2020 Jam 08:45:15
Berita Acara
04 Agustus 2023 Jam 12:37:16
Gubernur Kaltim
09 September 2014 Jam 00:00:00
Pembangunan