SAMARINDA - Momentum Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah bagi umat muslim merupakan hari kemenangan yang sangat dinanti. Akan tetapi, kali ini hari kemenangan lebih spesial bagi para insan pendidikan, yakni bertepatan dengan Hari Pendidikan, 2 Mei 2022.
Karena itu, Wagub Kaltim H Hadi Mulyadi mengatakan, hari raya kali ini terasa spesial, karena bertepatan dengan Hari Pendidikan.
Khusus di Kaltim, diharapkan momentum hari kemenangan ini menjadi motivasi atau semangat seluruh pihak untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Benua Etam.
"Semangat Idulfitri tahun ini diharapkan bukan hanya merayakan kemenangan saja setelah berpuasa sebulan penuh, tapi sebagai semangat untuk membangun pendidikan di daerah," ucap Hadi Mulyadi kepada Tim Publikasi Biro Adpim Setda Provinsi Kaltim baru-baru ini.
Melalui momentum hari kemenangan dan Hari Pendidikan, Kaltim terus semangat membangun kualitas SDM.
Untuk itu, program pendidikan yang saat ini dibangun Pemprov Kaltim diharapkan dapat mendukung Indonesia Emas 2045.
"Jadi, semangat kemenangan saat ini, juga menjadi motivasi untuk membangun SDM unggul melalui pendidikan," pesan Hadi.
Mendukung, kualitas SDM Kaltim, maka masyarakat Kaltim harus memiliki rencana hidup yang baik. Termasuk, bagaimana kesejahteraan masyarakat terjamin.
Kadis Pendidikan Kaltim Anwar Sanusi mengatakan, momentum hari kemenangan dan Hari Pendidikan tentunya menjadi momen yang langka. Namun demikian, semangat ini dimanfaatkan Diknas Kaltim untuk berbagi kepada sesama, baik yatim piatu maupun anak guru yang terdampak Covid-19.
"Kita harapkan, mereka yang menerima santunan juga bisa merasakan semangat kemenangan," harapnya.(jay/sul/adpimprov kaltim)
27 Januari 2022 Jam 15:08:16
Informasi dan Komunikasi
28 Maret 2022 Jam 21:25:12
Informasi dan Komunikasi
07 Maret 2022 Jam 20:18:42
Informasi dan Komunikasi
11 Juli 2022 Jam 22:28:41
Informasi dan Komunikasi
11 Februari 2022 Jam 21:33:55
Informasi dan Komunikasi
03 Februari 2022 Jam 18:39:16
Informasi dan Komunikasi
29 Mei 2023 Jam 19:18:24
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 19:15:40
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 14:31:31
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 10:05:26
Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 09:57:29
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
23 Mei 2013 Jam 00:00:00
Hukum dan HAM
12 September 2020 Jam 10:11:48
Kegiatan Silaturahmi
05 Desember 2020 Jam 19:04:59
Baznas
25 Agustus 2021 Jam 20:59:05
Berita Acara
08 Maret 2016 Jam 00:00:00
Sosial