Kalimantan Timur
Jalin Silaturahmi dan Kebersamaan, Disperindagkop UKM Gelar Halal Bihalal

Foto Adi Suseno / Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Kalimantan Timur

SAMARINDA - Masih dalam suasana Idul Fitrii 1443 Hijriah, Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Kaltim menggelar halal bihalal yang bertempat di Aula Gedung Disperindagkop UKM Kaltim, di Jalan MT Haryono, Samarinda, pada 30 Mei 2022.

Kepala Disperindagkop UKM Kaltim HM Yadi Robyan  Noor menuturkan, kegiatan halal bihalal di lingkungan OPD yang dipimpinnya itu, bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan rasa kebersamaaan antarsesama karyawan. 

“Harapan kita, dengan kebersamaan yang kuat menjadi kekuatan kita menjalankan tugas dalam pencapaian visi misi Kaltim,” ujar Roby. 

Selain halal bihalal, kegiatan juga dirangkai dengan ramah tamah dengan para purna tugas pejabat di lingkup Pemprov Kaltim. 

Nampak hadir Sulaiman Gafur , Syahril Basran, Meiliana, dan M.  Sa’bani. Selain itu juga terlihat purnatugas yang pernah menjabat Kadis Perindagkop UKM Yadi Sabiannoor dan HM Djaelani.

Roby mengungkapkan, para purnatugas yang hadir menjadi contoh dan teladan bagi dirinya beserta seluruh jajaran Disperindagkop UKM Kaltim yang saat ini masih aktif dalam menjalankan tugas-tugas kedinasan.

“Dari beliau beliau kita dapat mencontoh keteladan, dan kita lihat masih tetap sehat dan bersemangat,” kata Roby. (gie/sul/adpimprov kaltim)

Berita Terkait
Government Public Relation