SAMARINDA - Jumlah kasus sembuh Covid-19 di Kaltim dalam dua hari ini mengalami kenaikan.
Merujuk pada data perkembangan harian Covid-19 yang dirilis Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim, pada Senin, 14 Februari 2022, tercatat jumlah kasus sembuh sebanyak 154 kasus. Angka tersebut, mengalami kenaikan dari hari sebelumnya, dimana jumlah kasus sembuh 147 kasus.
Kota Samarinda menjadi penyumbang kasus sembuh Covid-19 terbanyak dengan jumlah 56 kasus, disusul Balikpapan sebanyak 45 kasus.
Selain angka kesembuhan yang meningkat, namun juga terjadi kenaikan kasus terkonfirmasi positif Covid 19 di Kaltim sebanyak 600 kasus. Penambahan kasus terbesar terjadi di Balikpapan dengan jumlah kasus tambahan mencapai 253 kasus dan 1 kasus dari pelaku perjalanan luar negeri.
Jika sebelumnya Kabupaten Kutai Barat masih pada zona oranye bersama dengan Paser, namun adanya penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 20 menyebabkan Kutai Barat masuk zona merah.
Kabupaten Mahakam Hulu menjadi satu-satunya daerah di Kaltim yang masih pada zona oranye dengan 1 kasus. Delapan daerah lain berada pada zona merah, kecuali Kabupaten Paser yang masih di zona oranye.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Kaltim, Andi Muhammad Ishak meminta masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan dengan selalu mengenakan masker dalam beraktivitas serta menjaga jarak dan menjauhi kerumunan. Selain itu juga mengurangi mobilitas.
“Jangan kendor dan abai prokes sehingga kita dapat terhindar dari Covid-19,” tandasnya. (gie/sul/adpimprov kaltim)
06 April 2022 Jam 22:32:26
Informasi Bencana
26 Februari 2022 Jam 11:35:50
Informasi Bencana
07 Februari 2023 Jam 19:57:53
Informasi Bencana
26 Januari 2022 Jam 11:24:41
Informasi Bencana
07 Maret 2022 Jam 21:43:41
Informasi Bencana
17 Februari 2022 Jam 20:41:30
Informasi Bencana
02 Oktober 2023 Jam 22:37:43
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:33:50
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
02 Oktober 2023 Jam 22:31:41
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:23:12
Gubernur Kaltim
02 Oktober 2023 Jam 22:19:56
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
05 Mei 2022 Jam 18:19:59
Ibu Kota Negara
16 Maret 2015 Jam 00:00:00
Pendidikan
22 Mei 2019 Jam 08:19:25
Perkebunan
30 Juli 2013 Jam 00:00:00
Agama
12 September 2013 Jam 00:00:00
Sumber Daya Manusia
19 Juli 2016 Jam 00:00:00
Investasi