SAMARINDA - Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kaltim H Andi Muhammad Ishak mengingatkan kepada masyarakat hingga saat ini kasus terkonfirmasi positif virus tersebut masih terjadi bahkan belum ada tanda-tanda mengalami penurunan.
Karena itu, masyarakat diminta untuk meningkatkan kewaspadaan yang tinggi selama masa pandemi Covid-19.
"Kita juga masih masuk dalam tanggap darurat. Karena itu, kewaspadaan yang tinggi sangat diperlukan. Jangan sampai kewaspadaan kita kendur. Jangan merasa kondisi diri kita dalam keadaan baik," kata Andi Muhammad Ishak.
Menurut Andi Muhammad Ishak, karena pandemi Covid-19 masih terjadi, maka masyarakat jangan mengabaikan anjuran pemerintah maupun protokol kesehatan. Mulai menggunakan masker setiap saat ketika keluar rumah dan selalu mencuci tangan dengan sabun ketika menyentuh apa saja di luar rumah.
Ketika masa pandemi masih terjadi kasus penyebaran. Maka, masyarakat tetap diminta untuk waspada. Terutama tetap di rumah saja. Jika, tidak ada hal penting yang dilakukan.
"Semoga dengan kewaspadaan yang tinggi. Masyarakat dalam kondisi sehat. Semoga wabah ini segera berakhir," jelasnya.
Sementara itu, tren yang terus menunjukkan peningkatan kasus positif Covid-19 di Kaltim, khususnya Samarinda dan Balikpapan dalam pekan tadi, menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kaltim Yudha Pranoto, seharusnya menjadi kepriharinan seluruh masyarakat.
"Ini harus menjadi keprihatinan kita bersama," katanya Ahad (19/7).
Keprihatinan itu harus diimplementasikan dalam bentuk kewaspadaan dan kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Selalu menggunakan masker, menjaga jarak aman (physical distancing) dan rajin mencuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir.
"Kesadaran kita bersama melawan Covid-19 ini akan sangat membantu upaya keras pemerintah dan para tenaga medis untuk membuat pasien yang dirawat menjadi nol persen atau sembuh semua, tanpa ada penambahan kasus dan klaster baru," tegas Yudha yang juga dipercaya menjadi Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim itu.
Selain itu, Gugus Tugas di kabupaten dan kota juga terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk mematuhi imbauan pemerintah senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19. (jay/sul/ri/humasprovkaltim)
19 September 2019 Jam 22:58:05
Kesehatan
10 Oktober 2018 Jam 17:57:42
Kesehatan
02 September 2018 Jam 18:40:44
Kesehatan
22 Agustus 2020 Jam 16:26:58
Kesehatan
18 Desember 2021 Jam 20:15:20
Kesehatan
19 Juni 2020 Jam 21:30:50
Kesehatan
29 Mei 2023 Jam 19:18:24
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 19:15:40
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 14:31:31
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 10:05:26
Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 09:57:29
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
18 Juli 2014 Jam 00:00:00
Sosial
03 April 2018 Jam 20:50:04
Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah
23 September 2022 Jam 06:10:37
Informasi dan Komunikasi
12 Desember 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
16 Februari 2021 Jam 15:09:24
Perencanaan Kegiatan