* Resmikan Sejumlah Program Sosial
SAMARINDA – Dinas Sosial Kaltim terus mempersiapkan rencana kunjungan Menteri Sosial, Salim Segaf Al Jufri ke Kabupaten Bulungan yang direncanakan pada minggu kedua Februari ini.
Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kaltim, H Bere Ali menjelaskan sebelumnya Mensos dijadwalkan melakukan kunjungan ke Kaltim pada akhir Januari lalu, namun tertunda sehingga dijadwalkan ulang pada tanggal 8-10 Februari.
Rute perjalanan Mensos nantinya menggunakan pesawat udara dari Jakarta ke Balikpapan, dilanjutkan menuju Tarakan. Setiba di Tarakan dilanjutkan menuju Kecamatan Sekatak, Kabupaten Bulungan.
Menteri Sosial (Mensos) Salim Segaf Al Jufri dijadwalkan melakukan launching Program Kesejahteraan Sosial, meliputi Program Keluarga Harapan (PKH), Kampung Siaga Bencana (KSB) serta Forum Keserasian Sosial.
Selain itu Mensos juga akan melakukan penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding) antara Kementerian Sosial dengan Satuan Tugas Penanggulangan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kabupaten Nunukan.
“Selama di Bulungan Menteri Sosial juga akan menandatangani prasasti untuk proyek pembangunan Perumahan Komunitas Adat Terpencil (KAT) di Desa Ketaban, Kecamatan Sebuk, Kabupaten Nunukan serta di Desa Pulau Keras Kecamatan Sembakung Kebupaten Nunukan,” ujarnya.
Sebelumnya Menteri Kesejahteraan Rakyat, HR Agung Laksono telah meresmikan perumahan KAT Suku Dayak Punan Basap, dari dana bantuan sosial PT Berau Coal di Kilometer 10 Lati, Kabupaten Berau.
Bere Ali mengajak seluruh jajaran di lingkungan Dinas Sosial Provinsi dan kabupaten/kota untuk berlomba-lomba memunculkan keberhasilan dan prestasi yang telah dicapai.
Sementara itu, Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial (Dayasos) H. Muhammad Yusuf mengungkapkan persiapan yang dilakukan Dinas Sosial Kaltim dan Pemkab Bulungan telah rampung. “Diharapkan kunjungan ini akan lancar sesuai jadual tidak terkendala waktu dan perubahan jadual lainnya di tingkat pusat,” ujarnya. (yul/hmsprov)
Foto: Bere Ali
16 Agustus 2018 Jam 17:30:35
Sosial
21 April 2022 Jam 09:32:36
Sosial
17 Maret 2014 Jam 00:00:00
Sosial
21 April 2014 Jam 00:00:00
Sosial
16 Januari 2022 Jam 15:10:24
Sosial
24 Mei 2017 Jam 00:00:00
Sosial
08 Desember 2023 Jam 18:56:58
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 18:03:53
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 14:07:24
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 11:20:15
Gubernur Kaltim
08 Desember 2023 Jam 11:18:01
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
06 Juni 2022 Jam 19:30:28
Informasi dan Komunikasi
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Agustus 2014 Jam 00:00:00
Pendidikan
02 Juni 2014 Jam 00:00:00
Perkebunan
06 Juli 2022 Jam 08:15:12
Ibu Kota Negara
01 Maret 2023 Jam 23:52:46
Wakil Gubernur Kaltim
20 Agustus 2019 Jam 07:58:23
Perencanaan Pembangunan