* Gubernur Irup Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi
SAMARINDA-Upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-68, Sabtu (17/8) lalu berlangsung hikmat dan lancar.
Usai upacara yang diikuti ribuan peserta dari berbagai elemen masyarakat tersebut, Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak mengaku sangat berbahagia karena pelaksanaan rangkaian peringatan HUT RI ke-68 tahun ini berjalan lancar dengan kesiapan semua pihak.
“Saya memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh panitia dan semua pihak yang telah membantu dan berpartisipasi hingga rangkaian upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi ini berjalan lancar dan hikmat. Sinergi yang baik dengan jajaran TNI dan Polri, serta kalangan organisasi kepemudaan juga patut kita berikan apresiasi.
Terima kasih saya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi demi suksesnya acara
ini,” puji Gubernur Awang Faroek.
Hal terpenting lainnya lanjut Awang Faroek adalah agar seluruh komponen daerah ini dapat mengambil pesan moral utama dari perjuangan kemerdekaan yang telah dilakukan oleh para pejuang untuk mencapai kemerdekaan, seperti yang dapat dirasakan rakyat Indonesia, khususnya Kalimantan Timur saat ini.
Kemerdekaan yang dicapai dengan pengorbanan jiwa dan raga serta materi yang tak ternilai dari para pejuang dan pembela kemerdekaan tersebut sudah semestinya dilanjutkan dalam perjuangan melawan kemiskinan dan kebodohan di era kemerdekaan ini.
Seluruh pemangku kepentingan daerah ini harus memiliki tanggung jawab yang sama untuk terus membangun Kaltim menjadi lebih maju dan rakyatnya semakin sejahtera.
“Hari ini kita telah memperingati hari kemerdekaan dengan penuh suka cita dan gembira. Saat ini, pertumbuhan ekonomi kita sudah cukup baik, demikian juga dengan stabilitas daerah. Harapan kita ke depan, kesejahteraan masyarakat akan semakin meningkat. Dan untuk itu, kita harus bekerja keras,” tegas Awang Faroek.
Komentar senada dilontarkan Ketua Sementara DPRD Kaltim, H Syahrun yang saat upacara tersebut bertugas membacakan teks Detik-Detik Proklamasi. Dia mengajak seluruh komponen daerah ini bersama-sama menjaga kedamaian dan kerukunan, apalagi daerah ini tidak lama lagi akan menggelar pesta demokrasi rakyat, pemilihan gubernur dan wakil gubernur, 10 September mendatang dan pemilihan anggota legeslatif dan pemilihan presiden dan wakil presiden pada tahun 2014.
“HUT RI ke-68 ini harus jadi momentum kita bersama untuk membangun daerah ini,” kata Syahrun.
Upacara bendera juga dihadiri Wakil Gubernur H Farid Wadjdy dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kaltim, diantaranya Kapolda Kaltim Irjen pol Decky D Atotoy, Kasdam VI Mulawarman Brigjen Wiyarto dan Kajati Kaltim M Salim. Gubernur Awang Faroek bertindak sebagai inspektur upacara. Sementara dari kota Samarinda, Nampak Walikota Samarinda Syaharie Jaang dan Ketua DPRD Samarinda, Siswadi. (sul/hmsprov)
24 November 2015 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
30 Juli 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
23 September 2020 Jam 22:17:18
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
19 Agustus 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
22 Agustus 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
19 September 2023 Jam 18:24:12
Gubernur Kaltim
19 September 2023 Jam 18:21:48
Agenda Pemerintah
19 September 2023 Jam 18:19:02
Gubernur Kaltim
19 September 2023 Jam 18:16:29
Gubernur Kaltim
19 September 2023 Jam 18:13:20
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
05 Mei 2022 Jam 18:19:59
Ibu Kota Negara
01 Februari 2017 Jam 00:00:00
BNN
03 Oktober 2013 Jam 00:00:00
Perhubungan
05 Oktober 2022 Jam 22:15:42
Administrasi Pembangunan
20 September 2017 Jam 10:35:31
Kegiatan Pemerintah
31 Desember 2019 Jam 23:20:05
Pemerintahan