SAMARINDA - Gubernur Kaltim H Isran Noor dan Direktur Utama PT Prisma Pusaka Artha Raya (PPAR) Aulia Roza Putera, menandatangani kesepakatan bersama tentang kerjasama penyediaan air bersih industri/niaga di Kawasan Ekonomi Khusus Maloy Batuta Trans Kalimantan (KEK MBTK) di Kabupaten Kutai Timur.
Isran Noor mengatakan kerja sama ini bertujuan untuk mengantisipasi ketersediaan air di masa yang akan datang sebab proyeksi kebutuhan air bersih untuk melayani para pengusaha-pengusaha yang berinvestasi di KEK MBTK makin meningkat,
“Kita harapkan dengan adanya kerjasama dengan PT PPAR ini dalam penyediaan air bersih di KEK MBTK, tentu menjadi nilai tambah bagi kawasan tersebut,” kata Isran Noor, usai melakukan penandatanganan yang digelar di Ruang Rapat Tepian 1 Kantor Gubernur Kaltim, Rabu (16/12).
Isran Noor menambahkan, salah satu prasarana dasar untuk membangun sebuah kawasan, apakah itu kawasan industri maupun kawasan pemukiman dan lain sebagainya salah satunya adalah tersediahnya air bersih , disamping sarana lainnya seperti pembangunan infrastruktur jalan, energi listrik .
“PPAR merupakan perusahaan yang ingin berinvestasi dibidang pengadaan air bersih di KEK MBTK, dan diharapkan kapasitasnya jangan kecil-kecil tetapi harus besar , sehingga dapat memenuhi semua kebutuhan air bersih di kawasan tersebut,” pinta Isran Noor.
Direktur Utama PPAR Aulia Roza Putera mengatakan kerjasama dengan Pemprov Kaltim merupakan kerjasama yang pertama, untuk penyedian air bersih PPAR akan bekerjasama dengan pengelola KEK MBTK, untuk kapasitas yang sudah terbangun sekarang ini sekitar 250 liter perdetik. Dan akan disusuaikan dengan pendistribusian sebesar 250 liter perdetik, nantinya ada kebutuhan paling kurang 450 liter perdetik, jadi ada tambahan lagi sekitar 200 liter perdetik.
“Untuk pengguna air bersih, semuanya tenant yang ada MBTK, jadi semua tenant akan menjadi pelanggan nantinya, dan selama ini PPAR banyak beropersi di kawasan-kawasan indutri termasuk MBTK yang menjadi peluang untuk dikembangkan kedepan,” kata Aulia Roza Putera.(mar/ri/humasptovkaltim)
28 April 2021 Jam 10:14:40
Kerjasama Pemerintahan
08 Februari 2022 Jam 19:45:07
Kerjasama Pemerintahan
17 Maret 2023 Jam 09:08:17
Kerjasama Pemerintahan
20 Januari 2020 Jam 19:41:53
Kerjasama Pemerintahan
03 Desember 2021 Jam 21:09:19
Kerjasama Pemerintahan
12 Juli 2021 Jam 12:26:17
Kerjasama Pemerintahan
25 Maret 2023 Jam 21:58:44
Baznas
23 Maret 2023 Jam 13:54:47
FCPF-CF
23 Maret 2023 Jam 13:41:20
Wakil Gubernur Kaltim
23 Maret 2023 Jam 13:28:48
Even Olahraga
23 Maret 2023 Jam 13:17:46
Lingkungan Hidup
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
21 Januari 2022 Jam 11:12:26
Breaking News Kaltim
26 April 2021 Jam 23:07:35
Perencanaan Kegiatan
17 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Agama
07 Agustus 2018 Jam 19:05:50
Korpri
29 November 2017 Jam 09:06:02
Ekonomi dan Pendapatan Daerah