Pengembangan PIK Remaja Cegah Triad KRR
SAMARINDA – Pengembangan lembaga pusat informasi dan konsultasi (PIK) Remaja di lingkup sekolah (SMP dan SMA/MA/SMK) hingga perguruan tinggi sangat efektif dalam mencegah triad KRR (kesehatan reproduksi remaja) berupa penyalahgunaan narkoba, seks bebas dan HIV/AIDS.
”Hari ini kita memberikan pelatihan bagi Pendidik Sebaya terkait triad KRR. Diharapkan mereka menularkan pengetahuan bagi teman di sekolah atau di kampus,” kata Kabid KB dan Kesehatan Reproduksi Muhammad Hatta saat mewakili Kepala Perwakilan BKKBN Kaltim pada Orientasi Program Kesehatan Reproduksi Remaja di Auditorium Latbang, Senin (16/2).
Setelah mengikuti pelatihan menurut dia, para Pendidik Sebaya selain menyampaikan pemahaman tentang triad KRR dan pencegahannya bagi teman sebaya di sekolah dan kampus juga dapat membentuk PIK Remaja di sekolah di kampus masing-masing.
Dijelaskannya, sesuai program pemerintah utamanya program prioritas Gubernur Awang Faroek Ishak untuk mewujudkan sumber daya manusia Kaltim yang berkualitas serta berdaya saing tinggi maka remajanya harus terhindar dari permasalahan triad KRR.
Sebab lanjutnya, remaja yang terkena masalah triad KRR hanya akan menjadi beban dan masalah sosial bagi keluarga, masyarakat dan pemerintah. ”Sebaliknya, remaja yang terhindar dari triad KRR menjadi aset dan masa depan keluarga, masyarakat dan pemerintah,” ujar Hatta.
Orientasi yang dilaksanakan selama lima hari diikuti 30 peserta dari 14 kabupaten dan kota se-Kaltim dan Kaltara. Kegiatan diisi materi kebijakan program generasi berencana (Genre), pendewasaan usia pernikahan dan keterampilan hidup, pengelolaan PIK R/M dan advokasi KIE serta prinsip pendidik Sebaya. (yans/sul/hmsprov)
02 Juli 2013 Jam 00:00:00
Pembangunan
05 Juni 2014 Jam 00:00:00
Pembangunan
12 September 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
22 Mei 2018 Jam 21:38:24
Pembangunan
25 Oktober 2017 Jam 09:30:35
Pembangunan
18 November 2019 Jam 21:06:09
Pembangunan
09 Agustus 2022 Jam 06:01:58
Ibu Kota Negara
09 Agustus 2022 Jam 05:57:19
Produk K-UKM
08 Agustus 2022 Jam 21:56:12
Agenda Pemerintah
08 Agustus 2022 Jam 21:53:12
Agama
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
30 Juli 2021 Jam 22:44:50
Sosialisasi Masyarakat
01 November 2016 Jam 00:00:00
Kegiatan Silaturahmi
01 Oktober 2020 Jam 22:06:11
Lingkungan Hidup
30 Oktober 2015 Jam 00:00:00
Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi
03 Desember 2014 Jam 00:00:00
Prestasi
21 Januari 2018 Jam 20:45:49
Perencanaan Pembangunan
25 Januari 2022 Jam 08:09:30
Informasi dan Komunikasi