JAKARTA - Gubernur Kaltim H Isran Noor mengapresiasi setiap inovasi dan terobosan yang diambil pemerintah, khusunya kantor dan lembaga, baik Pusat maupun Daerah dalam upaya memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Penghargaan terhadap inovasi yang dilakukan Perangkat Daerah sudah menjadi tuntutan masyarakat, terutama kewajiban pemerintah memberikan pelayanan yang cepat dan mudah serta memberikan rasa aman dan nyaman,” kata Isran Noor.
Seperti diberitakan, di tahun 2020 ini Provinsi Kaltim mendapat beberapa penghargaan berskala Nasional yang diterima Gubernur Kaltim di Jakarta seperti Penghargaan Top 45 Inovasi Pelayanan Publik (IPP) Tahun 2020 yang diinisiasi oleh Kementerian PANRB.b Yakni Inovator Ojek Online Bersama Lindungi Anak (Ojol Berlian), Rabu (25/11).
Kemudian kemarin (Kamis, 26/11) Sekdaprov Kaltim HM Sa’bani juga menerima penghargaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) Award 2020.
Penghargaan untuk inovasi Ojol Berlian diberikan karena terobosan tersebut sangat berguna untuk melindungi kaum perempuan dan anak termasuk penyandang disabilitas dari berbagai gangguan kejahatan. Sementara itu dengtan penghargaan JDIHN Award diharapkan provinsi, kabupaten dan kota di Kaltim lebih meningkatkan pengelolaan data dokumentasi dan informasi hukum.
Menurut Gubernur, penghargaan dari Pemerintah Pusat kepada lembaga negara juga Pemerintah Daerah, tidak lain tujuannya memotivasi dan memberi semangat agar terus memberikan pelayanan terbaik.
“Ini kan kegiatan sudah rutin setiap tahun dilaksanakan oleh Kementeriae PAN-RB. Untuk memberikan motivasi, semangat kepada seluruh lembaga negara termasuk pemerintah daerah.
Tetap berinovasi dan memberikan manfaat bagi masyaraka,” ungkap Isran Noor.
Namun demikian, Isran Noor berharap setiap perangkat daerah di Kaltim terus berinovasi dan berprestasi untuk kebaikan kinerja pemerintah melayani masyarakat. (yans/ri/humasprovkaltim)
14 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
05 Juni 2018 Jam 19:44:31
Pemerintahan
30 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
01 Desember 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
31 Mei 2018 Jam 20:24:36
Pemerintahan
20 April 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
29 Maret 2023 Jam 23:06:31
Gubernur Kaltim
29 Maret 2023 Jam 23:04:05
Gubernur Kaltim
29 Maret 2023 Jam 18:54:37
Program Pemerintah
29 Maret 2023 Jam 18:51:08
Wakil Gubernur Kaltim
29 Maret 2023 Jam 14:18:46
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
06 September 2013 Jam 00:00:00
Kesehatan
11 Mei 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
25 Mei 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
06 Mei 2020 Jam 16:49:18
Administrasi Pembangunan
22 Februari 2023 Jam 16:29:23
APPSI