SAMARINDA – Untuk memastikan penyelenggaraan otonomi daerah (Otda) yang bersih dan demokratis, pemerintah terus melakukan terobosan (inovasi) dan diskresi. Hal itu diungkapkan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dalam sambutan yang dibacakan Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak pada peringatan Hari Otonomi Daerah XXII Tahun 2018 di Kantor Gubernur Kaltim, Rabu (25/4).
Menurut Mendagri, inovasi daerah merupakan peluang daerah berkreativitas dan berkarya melahirkan terobosan peningkatan kinerja pemerintah dalam percepatan pembangunan. “Kepala daerah dan perangkat daerah jangan takut berinovasi. Sudah ada jaminan perlindungan hukum bahwa inovasi atau diskresi tidak bisa dipidanakan,” katanya. Dijelaskan, inovasi bukan hanya menjadi solusi tetapi kunci dalam meningkatkan daya saing dan gerbang menuju kesejahteraan.
Karenanya, Mendagri menyatakan pemerintah dan dirinya menjadi terdepan melindungi semua kebijakan inovasi daerah selama dilakukan sesuai peraturan perundangan. Baginya, jika penyelenggaraan otonomi daerah dilaksanakan secara bersih dan demokratis diiringi berbagai inovasi maka pasti terwujud Nawacita bagi masyarakat. “Tidak bisa dipungkiri selama 22 tahun, implementasi otonomi daerah sudah begitu banyak hal positif yang dirasakan rakyat,” akunya.
Diantaranya, pembangunan sarana dan prasarana semakin mengeliat sesuai potensi dengan tingkat akurasi tinggi serta mampu mengakomodir keinginan masyarakat. Selain itu, otonomi daerah telah mendorong proses pengambilan keputusan publik yang lebih partisipatif juga demokratis melalui pemilihan kepala daerah. “Buah positif lainnya, munculnya pemerintahan yang lebih responsif serta peran aktif masyarakat dalam memberikan kontrol sosial, sehingga tercipta pemerintahan yang transparan dan akuntabel,” ungkapnya.
Upacara peringatan Hari Otonomi Daerah diikuti ratusan peserta terdiri pejabat dan pimpinan OPD serta ASN di lingkungan Pemprov Kaltim. Peringatan tahun ini mengusung tema "Mewujudkan Nawacita melalui Penyelenggaraan Otonomi Daerah yang Bersih dan Demokratis". (yans/sul/humasprov)
17 Agustus 2021 Jam 22:16:31
Kegiatan Pemerintah
15 Januari 2022 Jam 09:23:05
Kegiatan Pemerintah
13 Januari 2020 Jam 15:18:44
Kegiatan Pemerintah
27 Juli 2021 Jam 08:18:05
Kegiatan Pemerintah
03 Juni 2023 Jam 11:26:57
Wakil Gubernur Kaltim
03 Juni 2023 Jam 11:25:15
Kaltim Berduka
03 Juni 2023 Jam 11:22:53
Wakil Gubernur Kaltim
03 Juni 2023 Jam 11:21:06
Wakil Gubernur Kaltim
03 Juni 2023 Jam 11:17:43
PKK
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
13 September 2022 Jam 06:11:56
Informasi Bencana
03 Maret 2014 Jam 00:00:00
Kepemudaan dan Olahraga
26 Mei 2017 Jam 00:00:00
Pembangunan
01 Maret 2023 Jam 23:45:05
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
03 Agustus 2013 Jam 00:00:00
Pemerintahan