BONTANG - Launching Toko Tani Indonesia (TTI), Gelar Pangan Murah dan Segar, panen bersama di Kelompok P2L Dasa Wisma Sikaboro dan penyerahan Sertifikat Penerapan Penanganan yang Baik (SPPB) Pangan Segar Asal Tumbuhan (PSAT) serta Sertifikat Izin Edar PSAT menjadi rangkaian peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-41 Kota Bontang Tahun 2021, Senin, 1 November 2021.
Peringatan HPS Kota Bontang dihadiri Wakil Wali Kota Bontang Hj Najirah dan Ketua TP PKK Kota Bontang Nurhafidah Basri Rase dipusatkan di Balai Pertemuan Umum Kelurahan Kanaan, Kota Bontang.
Hadir juga Plh Kepala Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura (DPTPH) Kaltim Diah Adiaty Yahya, jajaran Forkopimda Kota Bontang, Direktur Operasi dan Produksi Pupuk Kaltim Hanggara Patrianta serta beberapa pimpinan perusahaan dan para kader PKK Kota Bontang.
Mewakili Kepala DPTPH Kaltim, Kepala Bidang Ketersediaan dan Distribusi Pangan Muhammad Alimudin, menegaskan pemerintah wajib menyiapkan pangan sampai ke tingkat perorangan.
Dijelaskannya, terbitnya Perpres Nomor 66 Tahun 2021, mengamanatkan Badan Ketahanan Pangan menjadi Badan Pangan Nasional (Bapanas), dan pertanggungjawaban langsung kepada Presiden.
"Lembaga ini berada di bawah Presiden langsung, sehingga memperkuat ketahanan pangan kita," ungkap Alimudin.
Sebelumnya, Wakil Wali Kota Bontang Hj Najirah mengingatkan pentingnya menjaga bahkan meningkatkan produksi pangan yang berkelanjutan, terutama di masa pandemi Covid-19 yang sempat mengganggu produksi dan stabilitas pangan dunia.
"Semoga peringatan HPS ini, kembali membangkitkan semangat membangun pertanian kita," harap Najirah.
Diakuinya, Bontang merupakan kota industri yang tidak terpisahkan dari Kalimantan Timur. Namun, juga terus berupaya mengembangkan pertanian, meski tidak skala besar, sebab keterbatasan lahan.
Ketua TP PKK Kota Bontang Nurhafidah Basri Rase mengemukakan jajarannya terus berkomitmen mendukung pengembangan pangan dengan kegiatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) melalui program AKU HATINYA PKK atau Amalkan dan Kukuhkan Halaman Asri Teratur Indah dan Nyaman.
"Kami terus mengoptimalkan Dasa Wisma dalam mengembangkan pertanian skala keluarga di Bontang," ujar istri Wali Kota Bontang Basri Rase ini. (yans/sdn/sul/adpimprov kaltim)
06 Januari 2021 Jam 18:27:10
Berita Acara
30 Maret 2021 Jam 09:54:33
Berita Acara
28 Juni 2021 Jam 15:54:59
Berita Acara
14 Juni 2021 Jam 20:40:41
Berita Acara
21 Februari 2020 Jam 09:20:29
Berita Acara
17 Maret 2020 Jam 16:29:41
Berita Acara
20 Maret 2023 Jam 22:54:58
Gubernur Kaltim
20 Maret 2023 Jam 22:23:52
Wakil Gubernur Kaltim
19 Maret 2023 Jam 08:30:41
Wakil Gubernur Kaltim
18 Maret 2023 Jam 23:51:27
Pemilihan Umum
18 Maret 2023 Jam 23:44:21
Agama
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
01 Oktober 2019 Jam 09:13:56
Kegiatan Silaturahmi
11 Oktober 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
19 September 2020 Jam 10:36:21
Berita Acara
15 Desember 2020 Jam 22:43:03
Berita Acara
24 Desember 2013 Jam 00:00:00
Pemerintahan