Kalimantan Timur
Persiapan HUT ke-61 Pemprov Kaltim Sudah 90 persen, ZerosiX Tampil di Malam Resepsi

 

SAMARINDA - Persiapan pelaksanaan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Provinsi Kaltim  yang jatuh pada 9 Januari 2018, saat ini sudah mencapai 90 persen. Informasi ini disampaikan Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Kaltim Hj Meiliana yang juga  Ketua Penyelenggara HUT ke-61 Provinsi Kaltim. Dikatakannya, berkat kerjasama semua organisasi perangkat daerah (OPD) yang terlibat, maka berbagai persiapan berjalan sesuai apa yang diharapkan.

 

"Persiapan saat ini  mencapai 90 persen. Diharapkan pada hari H nanti semuanya berjalan lancar dan sukses," kata Meiliana saat memberikan laporan di hadapan Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak dan Sekprov Kaltim H Rusmadi di Ruang Tepian 1 Kantor Gubernur Kaltim, Selasa (2/1).  

 

Ditambahkan peringatan HUT Provinsi tahun ini mengambil  tema "Dengan Semangat Indonesia Kerja Bersama, Kita Wujudkan Kaltim Sejahtera". Seluruh persiapan sudah dilakukan termasuk pengiriman undangan kepada para tamu.  Kegiatan HUT Provinsi akan diawali dengan sidang paripurna istimewa DPRD Provinsi Kaltim pada tanggal 8 Januari 2018. Sambutan akan disampaikan Ketua DPRD dan Gubernur  Kaltim. Selanjutnya dilakukan  penyerahan piagam  penghargaan kepada para tokoh, kemudian penandatanganan MoU tiga bank dengan BPJS. 

 

"Selain itu ada penyerahan mahasiswa Akper kepada  Unmul  yang juga akan dihadiri  Dirjen Dikti. Kemudian pada Senin malamnya, lanjut Meiliana akan dilaksanakan malam anugerah berupa penyerahan tropi terbaik kedua dan ketiga masing-masing kabupaten/kota,"  kata Meiliana.  

 

Kemudian pada Selasa (9/1)  tepat pukul 08.00 pagi akan digelar upacara peringatan HUT ke-61 Provinsi Kaltim di GOR Madya Sempaja. Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak akan bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam acara itu akan diserahkan panji keberhasilan kepada kabupaten/kota yang berhasil melaksnakaan berbagai program pembangunan. "Puncak HUT ke-61 Provinsi Kaltim juga akan digelar tarian nusantara yang akan melibatkan 5 ribu penari. Kita juga akan ajak para undangan untuk ikut menari," kata Meiliana. 

 

Dan malamnya, kata Meiliana akan dilanjutkan dengan malam resepsi, dimana pada acara itu seluruh eselon II  akan membentuk  vokal group  dan akan  menghibur undangan. Masyarakat juga akan menikmati atraksi musik dari band populer yang seluruhnya digawangi anak-anak Samarinda, ZerosiX band dan Panda Hutagalung serta hiburan seni qasidah. 

 

"Untuk memperlancar seluruh kegiatan tersebut pada 6 Januari 2018 akan dilakukan gladi kotor dan gladi bersih, ternasuk latihan bersama 5 ribu penari untuk tarian nusantara dan sampai saat ini persiapannya sudah 90 persen," tegas Meiliana. (mar/sul/humasprov)

 

Berita Terkait
Government Public Relation