SAMARINDA – Hingga saat ini Kaltim dengan luas wilayah melebihi satu kali Pulau Jawa memiliki berbagai keunggulan yang didukung besarnya potensi kewilayahan. Diantaranya, potensi sumber daya alam yang tidak terbarukan seperti minyak dan gas bumi (migas) serta mineral (batubara) pasca berlalunya kejayaan era kayu dan emas.
Namun demikian ujar Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi, era pertambangan suatu saat nanti boleh saja berlalu namun partumbuhan ekonomi jangan sampai menurun. “Lakukan terobosan di sektor pertanian dalam arti luas dengan mengembangkan ekonomi kerakyatan,” tegasnya saat kunjungan kerja ke Kabupaten Kutai Barat, Senin (5/11).
Menurut dia, kegiatan pertanian utamanyanya di subsektor tanaman pangan, perkebunan, peternakan dan perikanan yang sangat potesial. Sebab, Kaltim didukung dengan luas lahan termasuk sungai dan danau serta kemampuan sumber daya manusia (SDM) petani, peternak dan nelayan yang andal. Karenanya, sektor pertanian dalam arti luas akan terus dikembangkan beriringan dengan kemajuan teknologi pertanian.
Selain itu, pengelolaan yang berbasis teknologi pertanian mampu menciptakan tata kelola pertanian yang modern melalui penyediaan alat mesin pertanian (alsintan). “Pertanian jadi masa depan ekonomi Kaltim. Pemerintah terus berupaya meningkatkan kualitas dan kompetensi para pelaku utama (petani dan nelayan) serta pengadaan sarana dan prasarananya,” katanya. (yans/ri/humasprov kaltim)
13 Maret 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
25 Desember 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
07 Maret 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
03 Desember 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
05 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
27 September 2023 Jam 16:41:53
Gubernur Kaltim
27 September 2023 Jam 16:38:35
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
27 September 2023 Jam 16:34:52
Gubernur Kaltim
27 September 2023 Jam 16:29:55
Gubernur Kaltim
27 September 2023 Jam 16:26:49
Gubernur Kaltim
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
05 Mei 2022 Jam 18:19:59
Ibu Kota Negara
19 November 2022 Jam 05:51:26
Gubernur Kaltim
09 Juli 2018 Jam 20:34:29
Pelatihan, Kepegawaian
26 Oktober 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
04 November 2021 Jam 10:15:55
Pengumuman
01 Juni 2019 Jam 13:23:48
Kegiatan Silaturahmi