Kalimantan Timur
PUPR Sigap Membangun Negeri

Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor bertindak selaku inspektur upacara pada Hari Bhakti ke-74 Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Tahun 2019 (syaiful/humasprovkaltim)

SAMARINDA - Mengenakan pakaian khas Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor bertindak selaku inspektur upacara pada Hari Bhakti ke-74 Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Tahun 2019 di Halaman Parkir Kantor Dinas PUPR Pera Kaltim, Selasa (3/11/2019). 

Upacara bendera Hari Bakti PUPR bertema Sigap membangun negeri untuk Indonesia Maju diikuti ratusan peserta upacara terdiri ASN dan pegawai dirangkai pemberian tali asih bagi pegawai PUPR Pera Kaltim.

Dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Gubernur Isran Noor, Presiden Joko Widodo menegaskan lima tahun terakhir ini pemerintah telah melakukan percepatan pembangunan infrastruktur secara besar-besaran yang dilakukan di seluruh wilayah Indonesia.

"Pembangunan jalan tol, bandara, pelabuhan untuk mendukung tol laut, pembangkit listrik, bendungan. Juga, infrastruktur dasar pedesaan terus dibangun, seperti saluran air bersih, jalan desa, perbaikan irigasi dan embung," katanya.

Semua dilakukan lanjut Jokowi, guna meningkatkan daya saing bangsa dan pertumbuhan ekonomi. Sekaligus mewujudkan rasa keadilan masyarakat dan semangat persatuan kesatuan bagi seluruh rakyat Indonesia.

Diakui Jokowi, saat ini walaupun dengan kerja keras namun pekerjaan infrastruktur terus berlanjut dan belum selesai. Sebab, peringkat infrastruktur Indonesia berada diperingkat 71 dari 140 negara. Daya saing infrastruktur di ASEAN, peringkat kelima dibawah Thailand, Brunai Darussalam, Malaysia dan Singapore. "Pembangunan infrastruktur harus memberi dampak siginifikan pada UMKM, pariwisata, penciptaan lapangan kerja dan peningkatan ekspor," harapnya.

Hadir Kepala Dinas PUPR Pera Kaltim HM Taufik Fauzi dan seluruh jajaran PUPR Pera Kaltim, pimpinan perangkat daerah dilingkup Pemprov Kaltim, jajaran Forkopimda dan anggota DPRD Kaltim, pimpinan instansi vertikal/kementerian/lembaga serta pimpinan swasta/BUMN se Kaltim.(yans/her/humasprovkaltim)

Berita Terkait
Government Public Relation