SAMARINDA - Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak saat melawat ke Kabupaten Mahakam Ulu akan meresmikan sejumlah proyek pembangunan infrastruktur, Rumah Sakit Pratama dan puskesmas di Kecamatan Long Bagun, Ujoh Bilang, Datah Dawai dan Long Apari. Faroek juga mengatakan kunjungan kali ini untuk memastikan pembangunan bandara di wilayah perbatasan terbangun tahun ini, mulai di Mahakam Ulu, Malinau, Nunukan dan Pulau Maratua. "Alhamdulillah, dari infrastruktur yang disebutkan tadi semua selesai tahun ini. Bahkan sudah dimanfaatkan masyarakat," kata Awang Faroek Ishak didampingi Kadis PUPR M Taufik Fauzi, Karo Humas Setprov Kaltim Tri Murti Rahayu dan Juru Bicara Gubernur Hendro Prasatyio di Bandara Temindung Samarinda, Kamis (3/5) pagi.
Awang mengatakan, kunjungan ini sangat penting, untuk menuntaskan permasalahan yang terjadi di wilayah perbatasan, contohnya pelayanan kesehatan hingga pembangunan infrastruktur jalan dan bandara. Misal, mengenai biaya Bahan Bakar Minyak (BBM), dulu di wilayah perbatasan harga BBM cenderung tinggi dari perkotaan. Kini harga tersebut sudah sama dengan perkotaan. Semua itu, tidak lain berkat adanya pemerataan pembangunan, terutama adanya bandara di wilayah perbatasan. "Tetapi, yang kini saya perjuangkan lagi adalah bagaimana pusat bisa memberikan subsidi ongkos angkut dan bahan pokok, yang selama ini mengalami penundaan. Dengan adanya subsidi ongkos angkut ini akan memudahkan setiap maskapai untuk mendukung angkutan bahan pokok masyarakat di wilayah perbatasan," tegasnya.
Selain itu, Awang juga menyampaikan bahwa 23 Mei 2018 Bandara Temindung Samarinda resmi ditutup operasionalnya. Temindung dipindahkan ke Bandara Internasional APT Pranoto. Mengenai sisi udara dan darat bandara sudah selesai, maka 24 Mei 2018 dipastikan dilakukan soft opening oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Sedangkan Grand Opening dilakukan oleh Presiden Joko Widodo sekaligus peningkatan status Bandara Kalimarau Berau menjadi Bandara Internasional tahun ini. "Pembangunan ini tidak lain untuk konektivitas antardaerah di Kaltim. Termasuk dalam pengembangan sektor wisata di daerah ini," jelasnya.
Sementara mengenai rumah sakit pratama sudah jadi dan bisa dimanfaatkan masyarakat di empat kecamatan tersebut. Rumah sakit ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. Karena ini merupakan salah satu infrastruktur dasar yang langsung dirasakan masyarakat. Ini juga bagian dari mendukung Nawa Cita Presiden Joko Widodo, yaitu mendahulukan pengembangan pembangunan di wilayah perbatasan, terpencil dan tertinggal. "Dengan terbangun dan selesainya Rumah Sakit Pratama, maka masyarakat perbatasan di wilayah Mahakam Ulu merasakan manfaat yang sama dengan warga yang ada di kota dalam mendapatkan pelayanan kesehatan," jelasnya. (jay/sul/humasprov)
15 Juli 2022 Jam 21:19:44
Kegiatan Pemerintah
28 Februari 2019 Jam 20:21:02
Kegiatan Pemerintah
22 Juli 2019 Jam 21:58:40
Kegiatan Pemerintah
10 Juni 2020 Jam 23:51:39
Kegiatan Pemerintah
14 Juni 2017 Jam 09:11:03
Kegiatan Pemerintah
09 Maret 2018 Jam 20:36:07
Kegiatan Pemerintah
29 Mei 2023 Jam 19:18:24
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 19:15:40
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 14:31:31
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 10:05:26
Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 09:57:29
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
19 Desember 2018 Jam 20:52:30
Hari Nasional
24 Desember 2021 Jam 12:56:33
Kunjungan Kerja
20 Januari 2020 Jam 19:49:02
Perencanaan Kegiatan
19 Mei 2020 Jam 19:46:20
Kesehatan
18 Februari 2019 Jam 02:56:27
Pendidikan