SAMARINDA - Para penyuluh pertanian sebagai pendamping pelaku utama (petani/nelayan), selayaknya memiliki lembaga dan berdiri sendiri. Hal itu disampaikan Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor saat membuka Gelar Pangan Murah di Halaman Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikuktura Kaltim, Kamis (13/12).
Menurut dia, penyuluh pertanian memiliki peran yang sangat strategis dalam mendorong peningkatan produksi dan produktivitas pertanian. "Penyuluh pertanian kita masih sangat kurang. Padahal sejak 2013 telah disepakati sebanyak 22 ribu penyuluh diangkat jadi pegawai," katanya.
Pada saat itu lanjutnya, diakhir 2013 sekitar 11 ribu tenaga harian lepas tenaga bantu (THLTB) penyuluh pertanian diangkat pegawai menyusul pada 2014 sebanyak 11 ribu kembali diangkat. Sekarang ini jelas Isran, banyak tenaga penyuluh yang sudah memasuki masa pensiun sementara secara kelembagaan dihilangkan ataupun masih ditempelkan pada unit-unit OPD (tidak berdiri sendiri).
Padahal ungkapnya, sesuai amanah Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2006 tentang Sistem Penyuluh Pertanian, Perikanan dan Kehutanan sudah mengatur terkait sumber daya manusia (SDM) dan lembaga penyuluh. "Para penyuluh banyak mengurusi masalah-masalah yang dihadapi dalam sektor pertanian termasuk bimbingan kepada petani. Tetapi tidak memiliki kelembagaan secara mandiri," jelasnya.
Gubernur mengungkapkan dirinya selaku Ketua Umum Perhiptani berharap pemerintah lebih memperhatikan kepentingan dan kebutuhan sektor pertanian khususnya ketersediaan SDM pendukungnya. "Bagaimana produksi dan produktivitas bahkan swasembada bisa dicapai kalau SDM pendukungnya tidak mencukupi bahkan tidak ada termasuk lembaganya," tegas Isran. (yans/sul/humasprovkaltim)
06 Maret 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
07 Februari 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
20 Oktober 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
20 Februari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
17 Agustus 2020 Jam 23:17:37
Pertanian dan Ketahanan Pangan
14 Agustus 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
06 Juli 2022 Jam 12:57:10
Wakil Gubernur Kaltim
06 Juli 2022 Jam 12:39:07
Ibu Kota Negara
06 Juli 2022 Jam 12:29:29
Ibu Kota Negara
06 Juli 2022 Jam 12:23:35
Informasi dan Komunikasi
06 Juli 2022 Jam 12:20:41
Ibu Kota Negara
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
30 Juli 2021 Jam 22:44:50
Sosialisasi Masyarakat
01 November 2016 Jam 00:00:00
Kegiatan Silaturahmi
26 September 2018 Jam 17:07:07
Pemerintahan
30 April 2016 Jam 00:00:00
Sosial
14 Januari 2016 Jam 00:00:00
Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
22 Januari 2014 Jam 00:00:00
Ekonomi dan Pendapatan Daerah
27 Maret 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan