SAMARINDA - Kebutuhan daging terutama sapi di Kaltim masih tinggi, sementara peternak lokal baru bisa memenuhi 25 persen. Selebihnya dipasok dari Pulau Jawa, NTB dan Sulsel. Di sisi lain, kata Gubernur Kaltim Isran Noor, peluang untuk peternakan terutama sapi dan kerbau terbuka lebar.
Kebutuhan akan daging, ujar mantan PPL itu terus meningkat dari tahun ke tahun terlebih setelah ditetapkannya Kaltim sebagai lokasi pemindahan Ibu Kota Nusantara (IKN).
“Informasi Kadis Peternakan dan Kesehatan Hewan, ketersediaan telur dan susu masih mencukupi, tetapi daging belum terutama daging sapi dan kerbau,” sebut Isran.
Isran berharap, keinginan masyarakat untuk mengembangkan peternakan sapi dan kerbau di Kaltim terus meningkat. Ia pun menjanjikan, Pemprov Kaltim bersama Pemda se-Kaltim serta perusahaan akan melalukan pembinaan hingga bisa mandiri.
Orang nomor satu di Pemprov Kaltim ini mengungkapkan hampir semua kabupaten dan kota mempunyai peluang atau areal yang bisa dijadikan kawasan peternakan.
"Banyak lahan yang bisa digarap atau digunakan terutama lahan eks tambang batu bara yang selama ini masih nganggur setelah ditambang,” bebernya.
Mantan Bupati Kutim ini menyarankan masyarakat bisa menyontoh beberapa peternak yang berhasil memanfaatkan lahan eks tambang termasuk Peternakan Sapi Terpadu (Pesat) garapan PT KPC.
“Lahan kita luas, tidak semuanya jadi kebun sawit terutama lahan eks tambang batu bara. Jika ada kerja sama yang baik, tentu lahan-lahan yang ada bisa dijadikan pusat peternakan atau perikanan serta penyediaan air bersih,” bebernya.(sdn/sul/adpimprov kaltim)
25 Februari 2014 Jam 00:00:00
Peternakan
13 Oktober 2019 Jam 21:17:52
Peternakan
20 Maret 2022 Jam 11:27:06
Peternakan
05 Oktober 2015 Jam 00:00:00
Peternakan
17 Juni 2013 Jam 00:00:00
Peternakan
17 November 2017 Jam 11:02:42
Peternakan
03 Juli 2022 Jam 09:45:33
Gubernur Kaltim
03 Juli 2022 Jam 09:41:32
Peternakan
03 Juli 2022 Jam 09:37:59
Ibu Kota Negara
03 Juli 2022 Jam 09:30:26
Gubernur Kaltim
01 Juli 2022 Jam 08:16:25
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
30 Juli 2021 Jam 22:44:50
Sosialisasi Masyarakat
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
01 November 2016 Jam 00:00:00
Kegiatan Silaturahmi
22 September 2019 Jam 17:45:54
Pendidikan
04 Juli 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
25 Oktober 2020 Jam 22:31:07
Pemerintahan
11 Mei 2015 Jam 00:00:00
Pendidikan
07 Juni 2014 Jam 00:00:00
Pembangunan