Kunjungan Tiga Rektor Universitas Rusia
SAMARINDA - Tiga universitas yang membidangi pembangunan perkeretaapian di Rusia siap menerima 50 mahasiswa asal Kaltim yang akan melakukan studi selama lima tahun. Tiga universitas tersebut, yakni Moscow State University, St. Petersburg Rallroad University dan Rostov State Transport University.
Gubernur Kaltim Dr H Awang Faroek Ishak mengatakan 50 mahasiswa yang akan dikirimkan tersebut merupakan mahasiswa yang menerima beasiswa Kaltim Cemerlang untuk tahun anggaran 2014.
“Mereka yang lolos masuk ke universitas di Rusia akan ditanggung sepenuhnya melalui beasiswa Kaltim Cemerlang. Saya sangat senang, karena ada mahasiswa kita yang mau melanjutkan pendidikan perkeretaapian ke Rusia. Tetapi mereka harus mampu berbahasa Rusia,” kata Awang Faroek Ishak usai pertemuan bersama delegasi Rusia yang didampingi perwakilan tiga universitas Rusia di Ruang Rapat Gubernur Kaltim, Selasa (10/6).
Guna memudahkan 50 mahasiswa Kaltim itu agar mampu bersaing dengan mahasiswa dari seluruh dunia itu, Pemprov Kaltim bekerjasama dengan Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Samarinda, memberikan pembekalan Bahasa Rusia selama dua bulan. Dalam kurun waktu itu, 50 mahasiswa akan diasramakan di Gedung Guru Samarinda.
“Pembekalan tersebut merupakan bagian dari proses yang ditanggung melalui Beasiswa Kaltim Cemerlang. Seluruh biaya akan ditanggung Pemprov Kaltim, mulai dari training atau pembekalan, perkuliahan, akomodasi, konsumsi dan asuransi telah ditanggung dengan beban biaya mencapai Rp146 juta perorang per tahun,” jelasnya.
Total dana Rp146 juta tersebut, merupakan biaya perkuliahan yang dilakukan Pemprov Kaltim dengan Pemerintah Rusia. Pemprov Kaltim hanya menanggung Rp75 juta, selebihnya ditanggung Pemerintah Rusia.
Tujuan dari pengiriman tersebut adalah untuk mendukung penyiapan sumber daya manusia (SDM) dalam pengembangan perusahaan kereta api, Kaltim Borneo Railways.
“Selain itu, ada juga mahasiswa Kaltim yang dikuliahkan di Politeknik Perkeretaapian Bandung, 40 orang,” jelasnya.
Delegasi Rusia Andrey Shigaev mengatakan Pemerintah Rusia siap menerima mahasiswa Kaltim yang akan melanjutkan studi di bidang perkeretaapian. Karena ada tiga universitas yang sudah siap menerima 50 mahasiswa yang akan dikirim.
“Kaltim akan membangun rel kereta api, kita perlu SDM yang andal. Rusia punya program pendidikan itu. Maka tepat sekali jika masiswa Kaltim belajar ke Rusia,” jelas Awang. (jay/sul/es/adv).
30 Januari 2019 Jam 19:49:23
Pendidikan
23 November 2020 Jam 23:07:45
Pendidikan
02 Mei 2020 Jam 19:09:26
Pendidikan
31 Oktober 2013 Jam 00:00:00
Pendidikan
22 November 2017 Jam 09:18:11
Pendidikan
02 Mei 2014 Jam 00:00:00
Pendidikan
31 Januari 2023 Jam 22:28:31
Sumber Daya Manusia
30 Januari 2023 Jam 22:26:01
Informasi dan Komunikasi
30 Januari 2023 Jam 22:23:44
Info Reformasi Birokrasi
30 Januari 2023 Jam 22:17:36
Wakil Gubernur Kaltim
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
18 November 2014 Jam 00:00:00
Pemerintahan
16 April 2019 Jam 22:58:52
Even Olahraga
22 Agustus 2013 Jam 00:00:00
Kesehatan
16 Januari 2020 Jam 14:18:41
Kegiatan Pemerintah
04 September 2014 Jam 00:00:00
Kepemudaan dan Olahraga