SAMARINDA - Wakil Gubernur H Hadi Mulyadi mengikuti live instagram bersama Hotel Horison dengan tema Optimisme Pariwisata Seni dan Budaya di masa Pandemi, Senin (14/9).
Acara dimoderatori Senior Sales Manager Horison Samarinda Zulkifli. Live instagram berjalan dua arah. Wagub pun dengan lugas menjawab setiap pertanyaan yang disampaikan moderator.
Intinya, wabah Covid-19 menghambat semua sektor. Tidak saja di bidang kesehatan, juga sosial dan ekonomi, sehingga semua terdampak dan terimbas oleh virus yang mulai merambah sejak pertengahan Maret lalu.
"Kita tetap harus optimis, tetap optimis. Selalu bekerja keras, insyaallah bisa melewati masa pandemi ini dengan baik," kata Hadi Mulyadi mengawali perbincangan dari ruang kerjanya secara virtual.
Di masa pandemi ini menurut mantan Legislator Karang Paci dan Senayan ini, hidup harus tetap produktif. Pelaku seni dan budaya harus selalu berinovasi dan kreatif. Namun, tetap mengutamakan dan disiplin menjalankan protokol kesehatan secara ketat.
"Pemprov sudah menyalurkan bantuan bagi pelaku ekonomi (UKM), juga pelaku seni dan budaya yang tersebar di kabupaten dan kota se-Kaltim," jelasnya.
Walaupun diakui Wagub, Kaltim berada di posisi sembilan dari 34 provinsi masalah penyebaran dan penularan Covid-19. Dan setiap hari terus bertambah kasusnya. Sejauh ini belum ada rencana Pemprov Kaltim memberlakukan PSBB.
"Kita sadari bahwa ini musibah tidak saja melanda Indonesia, tapi ratusan negara. Dan tidak mungkin semua harus diselesaikan pemerintah, pasti ada keterbatasan. Maka, harus sabar dan yakin bahwa ini pasti berlalu, sambil kita semua terus berusaha dan bekerja keras," ungkap Hadi.
Wagub juga didaulat untuk bercerita pengalaman pribadi saat dinyatakan positif Covid-19. Selain untuk memotivasi peserta juga mengungkap kiat dalam upaya penyembuhannya. (yans/sdn/sul/humasprov kaltim)
21 April 2014 Jam 00:00:00
Kebudayaan dan Pariwisata
26 April 2013 Jam 00:00:00
Kebudayaan dan Pariwisata
16 April 2018 Jam 21:04:39
Kebudayaan dan Pariwisata
23 September 2013 Jam 00:00:00
Kebudayaan dan Pariwisata
03 Oktober 2013 Jam 00:00:00
Kebudayaan dan Pariwisata
05 Januari 2013 Jam 00:00:00
Kebudayaan dan Pariwisata
07 Juni 2023 Jam 22:28:17
Kegiatan Pemerintah
07 Juni 2023 Jam 22:21:42
Gubernur Kaltim
07 Juni 2023 Jam 18:07:32
Wakil Gubernur Kaltim
06 Juni 2023 Jam 20:22:45
Gubernur Kaltim
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
23 Maret 2013 Jam 00:00:00
Ekonomi dan Pendapatan Daerah
04 Februari 2020 Jam 21:42:30
Even Olahraga
04 September 2022 Jam 21:57:37
Gubernur Kaltim
11 Februari 2018 Jam 20:45:15
Pembangunan
02 Maret 2018 Jam 19:51:08
Kebudayaan dan Pariwisata