SAMARINDA - Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim Dr Hj Meiliana telah mengakhiri masa jabatannya dan digantikan Muhammad Sa'bani. Menanggapi hal tersebut, Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi mengharapkan pelaksana tugas (Plt) Sekprov Kaltim yang menggantikan Dr Hj Meiliana bisa bekerja dengan baik untuk membangun Kaltim.
"Sekprov yang baru kiranya dapat terus meningkatkan kinerja ASN. Agar hal-hal yang tertinggal dan belum tuntas bisa kita kejar untuk segera diperbaiki demi kemajuan pembangunan daerah," kata Hadi Mulyadi disela acara buka puasa bersama Ikatan Alumni SMP Negeri 1 Samarinda (IKA Spansa) di Ruang The Anggana Hotel Bumi Senyiur Samarinda, Minggu (2/6/2019).
Untuk Plt sebelumnya (Dr Hj Meiliana) Pemprov mengapresiasi yang luar biasa atas pengabdiannya selama 32 tahun bersama-sama untuk membangun dan memajukan Benua Etam. "Kita harapkan Ibu Meiliana walaupun sudah tidak menjadi Sekprov lagi. Namun, tetap bisa mengabdi dan memberikan sumbangan pemikiran untuk masyarakat dan kemajuan Kaltim," harap mantan legislator Karang Paci dan Senayan ini.(mar/her/yans/humasprovkaltim)
10 Juni 2019 Jam 15:00:20
Pemerintahan
06 Februari 2020 Jam 08:21:27
Pemerintahan
01 April 2019 Jam 22:33:06
Pemerintahan
06 April 2015 Jam 00:00:00
Pemerintahan
23 Oktober 2021 Jam 06:35:12
Pemerintahan
29 Januari 2017 Jam 00:00:00
Pemerintahan
29 Mei 2023 Jam 19:18:24
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 19:15:40
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 14:31:31
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 10:05:26
Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 09:57:29
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
04 Juni 2018 Jam 21:12:47
Pembangunan
06 November 2018 Jam 17:49:59
Pemerintahan
14 Agustus 2019 Jam 08:57:13
Ekonomi dan Pendapatan Daerah
18 Desember 2021 Jam 20:15:20
Kesehatan
22 Januari 2014 Jam 00:00:00
Warga Kaltim Bicara