SAMARINDA - Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim H Hadi Mulyadi didaulat menjadi keynote speaker pada Seminar Nasional Share Education (Berbagi Pendidikan) Indonesia dengan tema “Education is The Most Powerful Tool to Change Civilization” di Ruang Ruhui Rahayu Kantor Gubernur Kaltim, Sabtu (5/2/2022).
Seminar nasional yang dihadiri sekitar 100 peserta terdiri dari guru-guru mulai jenjang pendidikan TK hingga SMA/SMK dari Samarinda, Balikpapan, Bontang dan Kutai Kartanegara ini merupakan rangkaian dari Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Dewan Pendiri Share Education Indonesia di Hotel Grand Sawit Samarinda.
Pada kesempatan ini, Wagub Hadi Mulyadi memotivasi para peserta seminar nasional untuk selalu bekerja dengan tulus dan ikhlas, bekerja keras, serta selalu bekerjasama dalam melaksanakan semua pekerjaan. Selain itu juga harus disertai dengan cinta, dalam hal ini mencintai pekerjaan, serta selalu berdoa baik sebelum dan sesudah melakukan pekerjaan.
“Kerja, cinta dan doa menjadi kunci sukses dalam kehidupan. Selalu bekerja keras disertai dengan cinta dan doa, apalagi ibu-ibu dan bapak-bapak peserta seminar nasional ini adalah guru yang mendidik anak-anak bangsa untuk menjadi pintar, berakhlak dan bermoral. Insyaallah sukses semua. Dan yang terpenting, ambil dan serap sebanyak-banyaknya ilmu yang dibagi oleh narasumber, semoga bermanfaat,” kata Hadi Mulyadi.
Tidak lupa Hadi Mulyadi mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya para peserta seminar nasional agar selalu menjaga dan menerapkan protokol kesehatan, karena memang saat ini terjadi peningkatan penularan kasus Covid-19 di Indonesia, termasuk di Kaltim.
“Tetap patuhi protokol kesehatan, jangan lengah. Semoga kita tetap sehat dan terhindar dari bahaya penularan Covid-19,” pungkasnya.
Selain Wagub Hadi Mulyadi sebagai keynote speaker, Seminar Nasional Share Education Indonesia ini menghadirkan dua narasumber lainnya, yaitu Ketua STIDKI Ar Rahmah Dr Shobikhul Qisom yang juga Ketua Umum Share Education Indonesia, serta Master Trainer Nasional Coach Misbakhul Munir. (her/sul/adpimprov kaltim)
05 Maret 2023 Jam 23:08:08
Wakil Gubernur Kaltim
10 November 2022 Jam 07:19:08
Wakil Gubernur Kaltim
24 Mei 2023 Jam 16:20:33
Wakil Gubernur Kaltim
29 Maret 2022 Jam 21:53:22
Wakil Gubernur Kaltim
22 Mei 2023 Jam 15:36:42
Wakil Gubernur Kaltim
10 Juni 2023 Jam 19:08:04
Gubernur Kaltim
10 Juni 2023 Jam 11:45:29
Agenda Pemerintah
10 Juni 2023 Jam 10:15:57
Gubernur Kaltim
10 Juni 2023 Jam 10:10:34
Insfrakstuktur
10 Juni 2023 Jam 10:07:48
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
07 September 2019 Jam 20:38:27
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
20 Desember 2019 Jam 20:23:25
Lingkungan Hidup
14 November 2018 Jam 19:30:46
Kegiatan Pemerintah
13 Mei 2014 Jam 00:00:00
Pendidikan
23 Januari 2020 Jam 08:47:51
Perencanaan Pembangunan