SAMARINDA - Ditandai pemukulan gong oleh Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi, Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2022 resmi dibuka.
Kegiatan digagas Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim digelar di Crystal Ballroom Hotel Mercure Samarinda dilaksanakan selama dua hari (5 - 6 Oktober 2022) mengangkat tema Berdaulat dalam pembangunan sumber daya manusia kesehatan yang berakhlak dan berdaya saing untuk mewujudkan Kalimantan Timur yang sehat, produktif, mandiri dan berkeadilan.
Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kaltim, Wagub Hadi Mulyadi menyampaikan apresiasi atas digelarnya Rakerkesda 2022, sebagai upaya bersama membangkitkan serta membangun kesadaran hidup sehat di Kalimantan Timur.
"Kita berharap Indonesia Emas 2045, bukan sekadar meningkat kesejahteraan, tetapi rakyatnya sehat fisik, jasmani dan rohani bagi seluruh warga Indonesia, tidak terkecuali masyarakat Kalimantan Timur," kata Wagub Hadi Mulyadi saat membuka Rakerkesda 2022, Rabu 5 Oktober 2022.
Pertemuan kali ini lanjut orang nomor dua Benua Etam ini, sangat luar biasa sebab berkaitan langsung dengan data, rencana dan perhatian serius pemerintah untuk memastikan masyarakat hidup sehat.
"Mungkin banyak yang belum kita lakukan atau banyak hal tentang kesehatan dan hidup sehat yang dipahami serta diketahui masyarakat. Maka, momen ini menjadi sangat penting kita lakukan dan evaluasi," sambungnya.
Karenanya, ungkapnya lagi, Program Gerakan Masyarakat Sehat atau Germas sebagai program unggulan Kementerian Kesehatan tidak sekadar simbol, tapi harus benar-benar digaungkan, sehingga didengar dan dimengerti masyarakat secara luas tentang pentingnya hidup sehat.
"Semoga warga Kaltim tidak saja mampu hidup sehat, tapi bagaimana budaya hidup sehat itu menjadi perilaku sehari-hari dan terimplementasikan secara baik dalam pribadi, keluarga dan masyarakat hingga berbangsa dan bernegara," harap mantan legislator Karang Paci dan Senayan ini, seraya memekikkan slogan Salam Sehat, Sehat Indonesia.
Kepala Dinas Kesehatan Kaltim Dr H Jaya Mualimin mengemukakan tujuan yang ingin dicapai dalam Rakerkesda untuk strategi pelaksanaan pembangunan kesehatan 2022 dan mempersiapkan perencanaan program kesehatan 2023.
Selain itu, dilaksanakan penerapan SPM kesehatan di provinsi dan kabupaten/kota, serta diperolehnya komitmen dan kesepakatan dalam peningkatan kinerja dan pencapaian indikator prioritas program kesehatan provinsi dan kabupaten/kota.
"Terpenting adalah terinformasinya kebijakan dan rencana implementasi program pembangunan kesehatan oleh pemerintah pusat sesuai Renstra Kementerian Kesehatan tahun 2020-2024," ujar Jaya.
Rakerkesda secara virtual diikuti 218 peserta dirangkai penyerahan penghargaan kepada kabupaten/kota memenuhi pelaporan Standard Pelayanan Minimal (SPM) bidang kesehatan, peringkat pertama Kabupaten Penajam Paser Utara, kedua Bontang dan ketiga Kabupaten Mahakam Ulu.
Hadir narasumber Dirjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI dr Maria Endang Sumiwi, Anggota DPRD Kaltim Hj Puji Setyowati, Ketua IDI Kaltim Hj dr Fadilah Mante Runa, kepala Dinas Kesehatan kabupaten/kota se-Kaltim, Ketua TGUP3 Kaltim Dr Adi Buhari, akademisi/perguruan tinggi kesehatan, asosiasi fasilitas pelayanan kesehatan, organisasi profesi, pimpinan/direktur RSUD dan rumah sakit swasta se-Kaltim, pimpinan OPD lingkup Pemprov Kaltim dan pimpinan instansi vertikal/kementerian/lembaga di Kaltim.(yans/sul/adpimprov kaltim)
07 April 2023 Jam 10:17:20
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 09:49:26
Wakil Gubernur Kaltim
26 Oktober 2022 Jam 22:05:18
Wakil Gubernur Kaltim
17 Agustus 2022 Jam 21:14:29
Wakil Gubernur Kaltim
18 Juni 2022 Jam 19:27:39
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 19:18:24
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 19:15:40
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 14:31:31
Wakil Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 10:05:26
Gubernur Kaltim
29 Mei 2023 Jam 09:57:29
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Timur
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
21 Maret 2021 Jam 12:23:11
Berita Acara
13 November 2015 Jam 00:00:00
Pembangunan
01 Maret 2016 Jam 00:00:00
Sosial
05 Maret 2019 Jam 18:00:31
Pemerintahan
04 Maret 2020 Jam 09:40:34
Berita Acara