Kalimantan Timur
Wagub Hadi Sambangi BTV

Foto Syaid Syaiful Anwar / Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Kalimantan Timur

BALIKPAPAN - Usai mengikuti Rapat Pimpinan Evaluasi Realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2022 dan Percepatan Pelaksanaan APBD 2023 Provinsi Kalimantan Timur di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, Selasa 24 Januari 2024,  Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi bertandang ke Gedung Biru Kaltim Post Balikpapan yang juga markas Balikpapan Televisi (BTV). 

 

Rupanya, hari ini BTV sedang menggelar open house hari ulang tahunnya yang ke-12, tepatnya jatuh pada 21 Januari setiap tahun. 

 

Setibanya di gedung media cetak tersohor di Kaltim ini, orang nomor dua Benua Etam disambut Direktur BTV Wiji Winarko yang langsung mengajaknya ke studio BTV. 

 

Ternyata di sana sudah menunggu Wakil Direktur Utama Kaltim Post Erwin Dede Nugroho bersama Pemimpin Redaksi Kaltim Post Romdani serta crew BTV. 

 

Usai berbincang sejenak dan perkenalan program-program siar BTV serta pangsa pasar media elektronik ini ke depannya, Wiji Winarko mengajak Wagub Hadi Mulyadi foto bersama seraya menerima kue ucapan selamat ulang tahun. 

 

"Selamat dan sukses BTV," ucap singkat suami Hj Erni Makmur ini yang langsung menuju video booth 360? untuk berpose bersama Wiji Winarko dan Romdani. 

 

Usai dari ruang studio, keakraban tidak sampai di situ, mantan legislator Karang Paci dan Senayan ini beruji keterampilan bermain billiard. 

 

Dan kali ini yang menjadi sparring partnernya adalah Wakil Direktur Utama Kaltim Post Erwin Dede Nugroho dengan permainan Bola 8. Permainan cukup ulet dan saling kejar untuk saling berusaha mengalahkan lawannya.

 

Dan akhirnya, bola 8 berhasil dimasukkan Wakil Direktur Utama Kaltim Post, sekaligus tanda permainan telah berakhir yang dimenangkan Erwin Dede Nugroho. 

 

"Tidak apa-apa, kalah terhormat," ucap pendamping Gubernur Isran Noor ini, sebab harus menelan pil pahit tertinggal satu bola nomor 10. 

 

Sambil menuruni tangga Gedung Biru, dia pun kembali memanggil ajudan yang berjalan di depan mendahuinya. 

 

"Tolong nanti kirimkan tiga unit sepeda," perintahnya yang langsung disahut siap olah ajudan yang mendampinginya. 

"Kami, pimpinan BTV dan Kaltim Post Grup serta jajaran, berterimakasih sudah dikunjungi Pak Wagub, juga mau bermain dan menyumbang tiga unit sepeda untuk memeriahkan HUT Kaltim Post, 29 Januari nanti," ucap Wiji Winarko sambil mengantarkan Wagub Hadi Mulyadi ke kendaraannya. (yans/sul/ky/adlimprov kaltim)

Berita Terkait
Government Public Relation