SAMARINDA - Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim H Hadi Mulyadi resmi membuka Sutarman Dental Care atau Klinik Gigi Sutarman di Jalan Diponegoro Samarinda, Rabu 30 Maret 2022.
Wagub Hadi mengapresiasi keberadaan Klinik Gigi Sutarman ini. Sebelumnya, lanjut Hadi, klinik sempat buka. Tapi, dikarenakan drg Sutarman meninggal, sehingga sempat tutup sementara waktu.
"Alhamdulillah, kini amanah drg Sutarman dilanjutkan istri almarhum. Semoga klinik gigi ini dapat bermanfaat besar bagi masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu," ucap Hadi Mulyadi ketika meresmikan Sutarman Dental Care dengan ditandai pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti.
Hadi mengatakan, almarhum drg Sutarman dikenal di mana-mana. Bahkan, beberapa rekanan Hadi mengakui bahwa sosok Sutarman adalah dokter yang baik dan profesional.
Karena itu, semangat yang dibangun drg Sutarman selama ini menjadi motivasi keluarga almarhum untuk membuka kembali klinik yang sempat tutup.
"Semoga klinik ini memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Samarinda, Kaltim dan Indonesia. Mari, silakan berkonsultasi maupun memeriksa kesehatan gigi di Klinik Sutarman," jelasnya.
Owner Sutarman Dental Care Eny Sutarman menjelaskan, apa yang dilakukan saat ini adalah berkat dorongan dan dukungan berbagai pihak, sehingga terbangun atau dibuka kembali klinik ini.
"Kami bersyukur pemerintah provinsi khususnya Wagub mau meresmikan klinik ini. Semoga kami bisa menjalankan amanah almarhum untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama kurang mampu," jelasnya.
Klinik akan beroperasi sejak Kamis 31 Maret 2022. Dibuka setiap hari kecuali libur, mulai pukul 09.00-14.00 Wita, kemudian dibuka lagi sejak pukul 16.00 hingga selesai.
Sutarman Dental Care didukung tiga dokter gigi dan direncanakan akan dibantu lagi dengan dokter spesialis. Selanjutnya, tidak menutup kemungkinan akan menerima pelayanan kesehatan lainnya bagi masyarakat umum.
Hadir istri almarhum H Achmad Amins, Anggota DPRD Kota Samarinda Laila Fatihah dan Ketua Wanita Kerukunan Banjar Kaltim Hj Merry. (jay/sul/adpimprov kaltim)
15 Januari 2023 Jam 22:35:06
Wakil Gubernur Kaltim
16 November 2022 Jam 08:51:19
Wakil Gubernur Kaltim
09 November 2022 Jam 05:48:06
Wakil Gubernur Kaltim
13 Oktober 2022 Jam 13:56:18
Wakil Gubernur Kaltim
04 Maret 2022 Jam 20:34:27
Wakil Gubernur Kaltim
14 Juni 2022 Jam 22:30:42
Wakil Gubernur Kaltim
06 Februari 2023 Jam 22:34:41
Wakil Gubernur Kaltim
06 Februari 2023 Jam 22:32:45
Wakil Gubernur Kaltim
06 Februari 2023 Jam 22:31:18
Gubernur Kaltim
06 Februari 2023 Jam 22:27:59
Wakil Gubernur Kaltim
06 Februari 2023 Jam 22:26:09
Wakil Gubernur Kaltim
14 Maret 2022 Jam 15:54:00
Ibu Kota Negara
06 Januari 2014 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
11 September 2019 Jam 23:31:22
Pendidikan
08 April 2013 Jam 00:00:00
Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri
26 Oktober 2018 Jam 08:10:25
Produk K-UKM
15 April 2013 Jam 00:00:00
Pertanian dan Ketahanan Pangan
25 Juli 2014 Jam 00:00:00
Energi dan Sumber Daya Mineral
07 Desember 2016 Jam 00:00:00
Perencanaan Pembangunan
22 September 2022 Jam 06:10:09
Kegiatan Silaturahmi
28 Desember 2021 Jam 08:36:04
Ekonomi dan Pendapatan Daerah