Kalimantan Timur
Wagub Sidak Pegawai Setprov Kaltim


SAMARINDA – Dalam upaya mengukur tingkat disiplin kerja pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi Kaltim,  Wakil Gubernur Kaltim HM Mukmin Faisyal HP melakukan inspeksi mendadak (Sidak) pada hari pertama kerja pasca cuti bersama Lebaran 1437 Hijriah.

Namun berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Sidak kali ini hanya dilakukan di lingkungan Sekretariat Provinsi (Setprov) Kaltim atau di lingkungan Kantor Gubernur. Saat menggelar sidak kemarin, Wagub Mukmin Faisyal didampingi Asisten Pemerintahan, Meiliana dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltim, HM Yadi Robyan Noor.

Sidak dilakukan usai apel gabungan perdana yang dihadiri seluruh pegawai dan pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Sidak dilakukan pada tujuh biro di lingkungan Setprov Kaltim. 

Sidak diawali di Biro Humas dan Protokol,  kemudian dilanjutkan ke Biro Bangda, Biro Ekonomi, Biro Umum, Biro Sosial, Biro Organisasi dan Biro Perlengkapan. Wagub Mukmin Faisyal mengakui, dari data yang diperoleh melalui absensi pegawai di masing-masing biro menunjukkan kemajuan disiplin kerja pegawai yang cukup baik.

“Sidak kita lakukan tanpa pemberitahuan terlebih dulu dan hasilnya cukup membanggakan. Absensi pegawai lengkap. Memang ada pegawai yang tidak masuk, namun mereka ijin karena sakit dan tugas belajar,” katanya, Senin (11/7).

Menurut Mukmin, menaati segala tata aturan termasuk disiplin masuk kerja  wajib dilaksanakan setiap pegawai. Urusan kedisiplinan ini, Mukmin menegaskan tidak ada tawar-menawar.

“Kalau mau tetap bekerja, taati aturan. Karena itu saya minta, semua pimpinan harus terus melakukan evaluasi atas kinerja dan disiplin pegawainya. Sanksi tegas harus diberikan bagi mereka yang tidak disiplin dan melanggar,” tegas Mukmin.  (yans/sul/es/humasprov).

Berita Terkait
Government Public Relation