Kalimantan Timur
Wujudkan Pertanian Industrial Unggul Berkelanjutan

Kaltim Siapkan Penyuluh Andal


SAMARINDA– Sektor pertanian memiliki peran strategis karena kontribusinya yang sangat nyata dalam pembangunan ekonomi daerah bahkan nasional. Sementara kemajuan sektor pertanian tidak bisa lepas dari kinerja penyuluh sebagai komponen yang akan ikut menentukan keberhasilan pertanian industrial unggul berkelanjutan. Dengan kondisi itulah maka daerah ini harus menyiapkan tenaga-tenaga penyuluh yang andal dan kompeten.
“Setiap tahun kita selalu menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan bagi tenaga penyuluh PNS maupun THL-TBPP (tenaga harian lepas tenaga bantu penyuluh pertanian) yang tersebar di kabupaten/kota se-Kaltim,” kata Kepala Unit Pelaksana Teknis Badan (UPTB) Balai Pelatihan Pertanian (Bapeltan) Sempaja Samarinda Hj Noor Hartati, Kamis (11/7).
 Apalagi sesuai keinginan Gubernur Awang Faroek Ishak agar kegiatan pertanian Kaltim dikelola secara modern didukung dengan peralatan berteknologi. Karena itu, Diklat merupakan media yang wajib dilakukan guna meningkatkan kemampuan dan keterampilan para penyuluh.
Keberadaan penyuluh lapang pertanian merupakan langkah strategis dalam upaya memotivasi para pelaku utama dan pelaku usaha pertanian agar mampu meningkatkan produksi dan produktivitas pertanian.
Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2006 tentang Sistem penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan (SP3K) mengamanatkan peranan strategis penyuluh dalam mewujudkan strategi revitalisasi sumber daya manusia (SDM) profesional, kreatif, inovatif dan berwawasan global.
“Peranan tenaga penyuluh sangat strategis dalam upaya mewujudkan pertanian industrial unggul berkelanjutan  yang berbasis sumber daya lokal guna meningkatkan kemandirian pangan, nilai tambah serta ekspor produk pertanian demi peningkatan kesejahteraan petani,” ujar Noor Hartati. (yans/hmsprov).
 

Berita Terkait
Government Public Relation