Pelantikan PP Muslimat NU 2025–2030 dan Rakernas Digelar di Kaltim

Samarinda- Pelantikan Pengurus Pimpinan Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) masa khidmat 2025-2030, dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PP Muslimat NU tahun 2025, di Lamin Etam Kompleks Kantor Gubernur Kaltim. 

Kegiatan tersebut dirangkai dengan pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PP Muslimat NU tahun 2025.
Ketua Umum PP Muslimat NU, Khofifah Indar Parawansa, hadir langsung dan memimpin pelantikan.

 

9f8d59ca 73a0 488b A58e D477cd332c3d

Dalam sambutannya, Khofifah menegaskan komitmen Muslimat NU untuk terus memperkuat peran perempuan dalam berbagai bidang strategis, termasuk pendidikan, kesehatan, sosial keagamaan, dan pemberdayaan ekonomi umat.

“Pelantikan ini bukan hanya seremoni, tapi awal dari kerja besar Muslimat NU dalam merespons tantangan zaman,” ujar Khofifah.

Rakernas yang dilaksanakan usai pelantikan membahas arah program kerja ke depan, termasuk peningkatan kapasitas kader dan penguatan struktur organisasi di seluruh tingkatan.

Acara dihadiri juga Gubernur Kaltim Rudi Mas'ud ,Katib 'Aam  PBNU, KH Ahmad Said Asrori. Sekjen  PBNU sekaligus Menteri Sosial RI, H  Saifullah Yusuf, Ketua Umum Dewan  Penasehat PP Muslimat NU Hj  Khofifah Indar Parawansa, istri Wakil  Presiden RI Ke-13 Hj Wury Estu  Handayani Ma'ruf Amin. Anggota DPR  RI sekaligus Ketua TP PKK Kaltim Hj  Sarifah Suraidah Harum. Wakil  Gubernur Kaltim H Seno Aji, berserta  Istri Hj Wahyu Hernaningsih Seno,  para istri menteri Kabinet Merah  Putih, peserta Rakernas dari seluruh  Indonesia. Forkopimda Kaltim, kepala  OPD, tokoh agama dan masyarakat  Kaltim. Bs/df