Pemprov Kaltim Perkuat Pilar Pembangunan Lewat SDM Unggul

SAMARINDA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) menutup tahun 2025 dengan sederet capaian kinerja positif. Keberhasilan ini merupakan buah dari pelaksanaan program pembangunan yang terarah, khususnya dalam penguatan sektor Sumber Daya Manusia (SDM).

Komitmen Kaltim dalam mencetak aparatur berkualitas mendapat pengakuan di tingkat nasional. Dalam ajang LAN Award 2025, Pemprov Kaltim sukses meraih predikat Terbaik ke-3 Lembaga Penyelenggara Pelatihan Berprestasi untuk kategori Lembaga Pelatihan Pemerintah Daerah. Kaltim bersanding dengan Jawa Timur dan DKI Jakarta yang menempati posisi pertama dan kedua.

40a6c014 B2dc 47fd 90f4 70d937c139ed

Tak hanya di level nasional, prestasi gemilang juga ditorehkan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kaltim di tingkat provinsi. BPSDM Kaltim dinobatkan sebagai Terbaik Pertama Kategori Perangkat Daerah dalam ajang Penjaringan Peserta Inovasi dan Kreativitas Pelayanan Perangkat Daerah (PEPES IKAN PEDA) 2025.

6f8421f9 8ea4 4cb5 Beb6 Aecfa3434fad

Keberhasilan ini diraih setelah melalui persaingan ketat. Tercatat ada 25 inovasi dari 15 perangkat daerah yang masuk dalam penjaringan. Setelah melewati tahap presentasi dan penjurian yang ketat, inovasi yang diusung BPSDM Kaltim dinilai paling unggul dalam meningkatkan efektivitas kinerja pemerintah dan pelayanan publik.

Tidak hanya itu, BPSDM juga mengukir prestasi dengan meraih penghargaan Terbaik III Penerapan Aplikasi SRIKANDI untuk kategori OPD se-Kalimantan Timur. Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi atas komitmen BPSDM dalam mendorong transformasi digital tata kelola pemerintahan melalui penerapan Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI).

2afccb64 Fc7a 4bbe A456 21a32de3184d

Aplikasi SRIKANDI menjadi solusi pengelolaan arsip dinamis secara elektronik yang terintegrasi antarperangkat daerah. Penerapan aplikasi ini tidak hanya memperkuat tertib administrasi kearsipan, tetapi juga mendukung percepatan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) serta meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Sejalan dengan prestasi tersebut, BPSDM Kaltim juga aktif memperkuat kolaborasi melalui Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengembangan SDM Aparatur Pemerintahan Dalam Negeri 2025 yang diselenggarakan oleh Kemendagri.

Pengembangan SDM kini menjadi pilar utama Pemprov Kaltim untuk Mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, Meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara merata, Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang unggul, responsif, dan adaptif terhadap tantangan masa depan.

Dengan sinergi yang kuat antara pemerintah pusat dan daerah, Pemprov Kaltim optimis bahwa transformasi aparatur yang profesional akan menjadi kunci utama dalam mencapai target-target pembangunan jangka panjang di masa mendatang. (prb/ty)